Berita Terkini Artis
Fuji Nangis Lihat Gala Sky Kini Bisa Bilang 'Mami Papi I Love You'
Fuji nangis teringat impian Vanessa Angel soal Gala Sky. Bahkan, ia juga mengaku sedih setiap kali melihat keponakannya.
Penulis: Virginia Swastika | Editor: Heribertus Sulis
Fuji melajutkan dirinya merasa tak sanggup menyampaikan berita menyedihkan itu kepada sang keponakan ketika ia sudah tumbuh dewasa.
"Dia pas gede pasti bakal nanya. Aku tuh sampai sekarang masih kepikiran, kalau Gala nanya, aku jelasinnya gimana, aku enggak bakal sanggup," tandas Fuji.
Luapkan kesedihan kenang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah
Fuji ungkap perasaan jadi model video klip Kanda Brothers berjudul 'Go'. Ia bahagia dapat mengenang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah lewat karya.
Baru-baru ini, grup band Kanda Brothers baru saja merilis lagu terbaru mereka berjudul 'Go'.
Video musiknya juga telah dirilis secara resmi di YouTube pada 18 Maret 2022.
Menariknya, Fuji menjadi model video di dalam video musik terbaru mereka tersebut.
Di sana menampilkan momen kebersamaan dan kenangan Fuji bersama Vanessa Angel dan kakaknya, Bibi Ardiansyah.
Video musik Kanda Brothers itu sukses membuat Fuji dan keluarganya menangis.
Pasalnya, mereka bisa kembali mengenang masa-masa indah bersama Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.
"Senang, puas. Nggak senang juga sih lebih ke sedih kangen kak Vaness, kangen da Febby (Bibi Ardiansyah)," katanya, dilansir Tribun Style dari YouTube Thariq Halilintar pada Sabtu, 19 Maret 2022.
Fuji mengaku bahwa perasaannya kini campur aduk.
Antara sedih, marah sekaligus senang dirasakan Fuji setelah meluapkan semua perasaannya di lagu 'Go' Kanda Brothers itu.
"Cuma kayak yaudah, mix gitu rasanya semua campur aduk. Senang, marah, sedih campur aduk," tambahnya.
"Tapi enak menuangkan lewat karya, enak kan?" tanya Thariq Halilintar.
Tak menampik, Fuji mengaku lebih lega saat semua kesedihannya dituangkan dalam sebuah karya.
Ia merasa jauh lebih baik dibandingkan marah dan menangis sendirian.
"Enak, dibanding marah-marah nggak jelas, dibanding emosi dan nangis-nangis sendiri. Mending dituangin lewat karya," pungkas Fuji. (Tribunlampung.co.id/Virginia Swastika)