Liga Inggris
Bursa Transfer Liga Inggris, Rencana Jesse Lingard Kembali ke West Ham Semakin Dekat
Bursa transfer Liga Inggris, Rencana Jesse Lingard kembali ke West Ham dikabarkan semakin dekat pasca klub melakukan pembicaraan lebih lanjut.
Penulis: Romi Rinando | Editor: Reny Fitriani
Man United mengumumkan Lingard akan meninggalkan klub pada akhir kontraknya awal bulan ini, dengan pemain internasional Inggris menjadi agen bebas pada 1 Juli.
The Irons telah menandatangani bek Nayef Aguard dari Rennes seharga £ 30 juta setara Rp 544 miliar dan sangat dekat mengamankan kiper Alphonse Areola dengan kontrak permanen dari Paris Saint-Germain.
Alphonse Areola menghabiskan musim lalu dengan status pinjaman di London Timur tersebut.
Laporan juga menunjukkan striker Chelsea Armando Broja termasuk dalam daftar pendek West Ham setelah pemain berusia 20 tahun itu tampil mengesankan dengan status pinjaman di Southampton musim lalu.
Sementara kapten Saints James Ward-Prowse juga menjadi target tetapi pasti akan keluar dari Irons, karena harganya yang tidak masuk
Selain Lingard, Man United telah melepas sejumlah pemain musim panas ini termasuk Edinson Cavani, Juan Mata, Paul Pogba dan Nemanja Matic.
(Tribunlampung.co.id/Romi Rinando)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Bursa-Transfer-Liga-Inggris-West-Ham-Berupaya-Datangkan-Kembali-Jesse-Lingard-dari-Man-United.jpg)