Berita Terkini Artis

3 Kali Gagal Bayi Tabung, Bella Saphira Tak Menyerah Dapatkan Momongan

Bella Saphira dengan suaminya Agus Surya Bakti terus berusaha untuk mendapatkan momongan meski harus menemui 3 kali kegagalan bayi tabung.

TribunStyle
Bella Saphira ikhtiar mendapat momongan meskipun tiga sudah tiga kali gagal program bayi tabung selama 9 tahun pernikahannya. 

Entah berapa uang yang telah dikeluarkan untuk melakukan program itu, yang jelas sang suami terus mendukung Bella untuk segera memiliki momongan.

Hal ini juga tak lepas peran dari sang suami yang juga mendukung dan tak menuntutnya untuk memiliki momongan.

Dalam video tersebut, Bella tak ragu untuk memberikan pesan kepada wanita lain yang mengalami hal sama dengannya.

Menurutnya, itu semua adalah ketentuan Sang Kuasa.

Bella mengajak semua wanita untuk tetap berprasangka baik pada Tuhan dan suami.

Jangan sampai ada prasangka buruk padanya.

Jika terus berprasangka buruk, maka hal itu bisa merusak suasana hati.

Selain merusak suasana hati, itu juga bisa menghancurkan hubungan.

“Ya pasti. Kalau ditanya ke diri saya pribadi, rasa kurangnya apa? Ya itu, belum punya momongan,” kata Bella Saphira.

"Tetapi saya tetap positif, tetap berprasangka baik pada suami," lanjutnya.

“Tetap positif, tetap berprasangka baik pada suami."

"Kalau enggak, itu bisa mengacaukan suasana hati" ujar Bella

Maka dari itu, dia memotivasi semua wanita untuk selalu berprasangka baik.

Dirinya mengajak untuk selalu positif dan menikmati setiap momen kebersamaan.

"Jadi, nikmati momen dengan keluarga, teman, tetangga juga,” pesan Bella Saphira.

Apa yang dilalui Bella Saphira ini nampaknya memiliki banyak hikmah untuk bisa diambil.

Kisah yang dialami Bella Saphira mengajarkan untuk tetap sabar, berikhtiar, dan tetap selalu berprasangka baik.

Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved