Berita Terkini Artis
Kondisi Pak Ogah Makin Menurun, Hilang Ingatan dan Melantur
Abdul Hamid pengisi suara Pak Ogah di serial Unyil sudah dirawat di rumah sakit selama 18 hari kini kondisinya makin menurun.
Tribunlampung.co.id, Jakarta - Artis senior Abdul Hamid alias Pak Ogah kondisinya kini semakin menurun setelah mengalami stroke kedua kalinya.
Sebelumnya Abdul Hamid pengisi suara Pak Ogah di serial Unyil sudah dirawat di rumah sakit selama 18 hari.
Namun kini kondisinya semakin turun, kini tubuh Pak Ogah nampak lemah dan kurus.
Hal itu terungkap saat dijenguk oleh sahabatnya, Ageng Kiwi.
Ageng Kiwi tidak datang sendirian, dirinya datang bersama sahabat lainnya untuk menjenguk Pak Ogah.
Dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Ageng Kiwi menjenguk Pak Ogah dengan membawakan ayam goreng.
Baca juga: Jessica Iskandar Berniat Buka Donasi Demi Bayar Cicilan Rumah Mewah
Baca juga: Pemain Ikatan Cinta, Glenca Chysara Menikah tanpa Ibu Mertua
Diketahui ayam goreng merupakan makanan kesukaan Pak Ogah.
"Gimana keadaannya Pak Ogah, ini pemirsa Pak Ogah," beber Ageng Kiwi sambil masuk ke dalam kamar Pak Ogah, Jumat (18/11/2022).
Ageng Kiwi pun langsung mengajak ngobrol Pak Ogah.
"Ini dibawain makanan, makan ya... tuh si Abas bawain melon sama ayam goreng."
"Dulu Pak Ogah sering ngomong gimana? cepek dulu gimana cepek dulu," ujar Ageng Kiwi.
Namun Pak Ogah tidak merespon tanggapan Ageng Kiwi.
Ageng Kiwi menyampaikan bahwa kondisi Pak Ogah saat ini susah untuk diajak komunikasi.
"Gitu pemirsa, jadi Pak Ogah ini susah untuk diajak komunikasi."
"Jadi kalau ngomong udah suka ngelantur, gitu ya bu," ucap Ageng Kiwi.
Celine Evangelista Rela Tidur 3 Jam di Lokasi Syuting Demi Nafkah Anak |
![]() |
---|
Jokowi dan Gibran Kaget Dengar Kaesang Tertarik Terjun ke Dunia Politik |
![]() |
---|
Perjuangan Celine Evangelista, Cuma Tidur 3 Jam untuk Nafkahi Anak Stefan William dan Dirly Idol |
![]() |
---|
Nikita Mirzani Singgung Pertarungan Setelah Berdamai dengan Bunda Corla |
![]() |
---|
Makin Mesra, Susan Sameh Dijodohkan dengan Al Ghazali |
![]() |
---|