Berita Terkini Artis
Indra Bekti Menyesal Cerai dengan Aldila Jelita, Berharap Bisa Rujuk Kembali
Menyesal bercerai, presenter Indra Bekti berencana rujuk dengan mantan istrinya, Aldila Jelita.
Penulis: Virginia Swastika | Editor: taryono
Tribunlampung.co.id, Jakarta - Presenter Indra Bekti mengaku menyesal telah bercerai dengan Aldila Jelita.
Dalam pengakuannya di depan Helmi Yahya, ayah dua anak ini mengatakan perceraian tersebut disebabkan karena emosi sesaat.
"Karena memang waktu itu emosi sesaat, menyesal sih," ungkap Indra Bekti dikutip dari kanal YouTube Helmi Yahya Bicara, Senin (29/5/2023).
Kini, Indra Bekti berharap bisa rujuk dengan Aldila.
Bahkan, keduanya sudah mulai membicarakan kemungkinan tersebut.
Baca juga: Istrinya Direndahkan Akun Twitter, Gibran Rakabuming: Nanti Diciduk Nangis
"Iya, saya dan Dila berniat seperti itu (rujuk). Saat ini kita ada obrolan ke arah situ," tutur Indra.
Dia pun mengatakan bahwa mantan istrinya tersebut ternyata masih mau menerimanya.
"Alhamdulillahnya Dila masih mau menerima aku lagi," katanya.
Lebih lanjut, Indra Bekti menuturkan bahwa dirinya selalu berdoa agar bisa rujuk dengan sang mantan istri, Aldila Jelita.
"Kalau memang dikasih kesempatan sama Allah untuk bisa merajut kembali mahligai rumah tangga kita, kenapa tidak ya Allah? Selalu itu doaku yang aku minta," tandasnya.
Sebagai informasi, Indra Bekti digugat cerai Aldila Jelita pada 27 Februari 2023 lalu.
Perbedaan prinsip pun menjadi alasan perceraian mereka.
Digugat cerai, Indra Bekti mengaku pasrah dengan keputusan Aldila Jelita.
Keduanya pun kemudian resmi bercerai pada 17 April 2023 lalu.
Baca juga: Dikabarkan Rujuk dengan Sule, Nathalie Holscher Buka Suara
(Tribunlampung.co.id/Virginia Swastika)
| Vonis Vadel Badjideh Diperberat Jadi Penjara 12 Tahun, Hakim Singgung Masa Depan LM |
|
|---|
| Ariel NOAH Bakal Perankan Dilan di Usia 44 Tahun, Akui Sempat Pikir Panjang |
|
|---|
| Ayah Mertua Once Mekel Meninggal di Usia 78 Tahun, Idap Sakit Jantung |
|
|---|
| Bedu Kesepian Setelah Resmi Bercerai, Tidak Tinggal Serumah dengan Anak |
|
|---|
| Onadio Leonardo Jalani Rehabilitasi Narkoba Selama 3 Bulan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.