Pemilu 2024
412 Warga Binaan Lapas Kota Agung Akan Gunakan Hak Suaranya di Pemilu
Amhani selaku Komisioner KPU Tanggamus Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM mengungkapkan, warga binaan pemasyarakatan (WBP) di Rutan Kelas IIB Kota Agung.
Penulis: Dickey Ariftia Abdi | Editor: Daniel Tri Hardanto
Tribunlampung.co.id, Tanggamus - KPU Tanggamus menggelar rapat koordinasi penyerahan DPTb dalam persiapan Pemilu 2024.
Dalam rakor DPTb ini KPU Tanggamus turut mengundang Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Tanggamus, Lapas Kelas IIB, Rutan Kelas IIB, dan SUPM Kota Agung.
Selain itu, dalam Rakor DPTb persiapan Pemilu 2024 ini juga dihadiri langsung oleh Bawaslu Tanggamus.
Baca juga: KPPS KPU Tanggamus Telah Login Administrasi Mandiri
Amhani selaku Komisioner KPU Tanggamus Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM mengungkapkan, warga binaan pemasyarakatan (WBP) di Rutan Kelas IIB Kota Agung berjumlah 372 orang.
"Namun yang terdata sebagai DPT di lokasi khusus tersebut ada 322 orang WBP," kata Amhani, Kamis (11/1/2024).
Menurut keterangan Kalapas Kota Agung Andi Gunawan, jumlah WBP di Lapas Kota Agung berjumlah 388 orang.
Namun, dalam beberapa hari ke belakang Lapas Kota Agung telah menerima 24 orang WBP.
"Jadi dapat dipastikan kurang lebih 412 pemilih yang akan menggunakan hak suaranya di Lapas Kota Agung," jelasnya.
Ia mengungkap, terdapat masing-masing dua TPS di lokasi khusus Lapas Kota Agung dan Rutan Kota Agung.
Selain itu, berdasarkan laporan dari perwakilan SUPM Kota Agung Ismanto data terakhir menunjukkan DPT di SUPM Kota Agung berjumlah 184 orang.
Namun, jumlah DPT di SUPM Kota Agung terus bertambah dalam beberapa bulan terakhir.
"Saat ini jumlah DPT di SUPM Kota Agung berjumlah 190 orang," katanya.
Amhani menjelaskan, karena DPT di SUPM Kota Agung hanya sedikit, maka hanya disediakan satu TPS di lokasi tersebut.
"Karena jumlah pemilih kurang dari 300 jiwa, maka di lokasi khusus SUPM cukup disiapkan satu TPS saja," jelasnya.
Amhani menjelaskan, ketiga instansi tersebut selalu berkoordinasi dengan KPU Tanggamus dalam mempersiapkan DPT di wilayahnya masing-masing.
Susunan Komisi DPR RI dari Dapil Lampung |
![]() |
---|
Daftar Harta Kekayaan Anggota DPR RI Dapil Lampung, Kader PKB Paling Kaya |
![]() |
---|
Harta Kekayaan Ahmad Junaidi Auly, Anggota DPR RI Dapil 1 Lampung |
![]() |
---|
Daftar Harta Kekayaan Ahmad Muzani, Anggota DPR RI Dapil 1 Lampung |
![]() |
---|
Daftar Harta Kekayaan Hanan A Rozak, Anggota DPR RI Dapil Lampung 2 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.