Berita Terkini Artis
Aurel Hermansyah dan Ivan Gunawan Senang Disebut Mirip
Aurel Hermansyah dan Ivan Gunawan mengaku senang jika keduanya disebut mirip saat keduanya bertemu langsung.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Berita terkini seleb, Aurel Hermansyah dan Ivan Gunawan mengaku senang jika keduanya disebut mirip.
Hal itu terungkap setelah Aurel Hermansyah dan Ivan Gunawan bertemu langsung buntut ramai disebut mirip.
Pertemuan Aurel Hermansyah dan Ivan Gunawan terjadi di podcast "Need A Talk" milik Atta Halilintar pada hari Selasa, 3 Maret 2024.
Aurel terlihat bahagia serta antusias menyambut pria yang akrab disapa Igun tersebut.
“Seneng nggak sih ada aku,” tanya Igun membuka percakapan.
“Seneng banget karena aku akhirnya ketemu kembaran aku,” kata Aurel.
Aurel menyampaikan banyaknya komentar yang ia terima terkait kemiripan wajah mereka.
Atta pun penasaran apakah sang istri merasa di-bully atau malah senang.
"Komennya orang tuh 'ini mirip banget sama Ivan Gunawan' sekarang setiap aku posting sesuatu di TikTok isinya komennya itu semua," cerita Aurel.
”Tapi kamu ngerasa itu kayak kamu lagi di-bully, apa kamu ngerasa kayak happy-happy aja,” tanya Atta.
Namun, Aurel justru mengaku senang dan bangga disandingkan dengan Igun yang memiliki banyak prestasi.
“Happy-happy aja,” terang Aurel.
Hal senada juga diungkapkan Igun.
Ia mengaku senang-senang saja disebut mirip dengan putri Krisdayanti.
"Aku juga nggak ngerasa di-bully, happy-happy aja," kata Igun.
| Beby Prisillia Tulis Pesan Menyentuh buat Onadio Leonardo |
|
|---|
| Tekad Habib Jafar Bantu Onadio Leonardo Lepas dari Jerat Narkoba |
|
|---|
| Hasil Tes Urine Negatif Narkoba, Istri Onadio Leonardo Dipulangkan oleh Polisi |
|
|---|
| Nasib Istri Onadio Leonardo Setelah Ditangkap Terkait Dugaan Penyalahgunaan Narkoba |
|
|---|
| Ammar Zoni Ingin Buka-bukaan terkait Kasus di Rutan Salemba jika Dihadirkan Langsung di Sidang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Aurel-Hermansyah-dan-Ivan-Gunawan-sama-sama-mengaku-senang-disebut-mirip.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.