Polisi Meninggal di Losmen
Polisi Meninggal di Losmen, Dirreskrimum Datangi RS Bhayangkara
Dirreskrimum Polda Lampung Kombes Pol Reynold Elisa Partomuan Hutagalung tampak melihat kondisi jenazah anggota polisi yang meninggal di losmen.
Penulis: Bayu Saputra | Editor: Robertus Didik Budiawan Cahyono
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Bandar Lampung - Dirreskrimum Polda Lampung Kombes Pol Reynold Elisa Partomuan Hutagalung tampak melihat kondisi jenazah anggota polisi yang meninggal di losmen Lampung Tengah.
Reynold terlihat mendatangi instalasi forensik RS Bhayangkara Bandar Lampung, Sabtu (23/3/2024) malam.
Diketahui, seorang anggota polisi berinisial SAH (28) yang meninggal di losmen wilayah Seputih Banyak, Lampung Tengah diduga korban pembunuhan.
Terkait dugaan pembunuhan anggota polisi yang ditemukan sudah meninggal di losmen Lampung Tengah itu, petugas telah mengamankan seorang anak di bawah umur.
Diperkirakan anak di bawah umur ini mempunyai kaitan dengan meninggalnya seorang anggota polisi di losmen wilayah Seputih Banyak Lampung Tengah ini.
Hal itu diungkapkan Kapolres Lampung Tengah AKBP Andik Purnomo Sigit saat mengambil alih kasus tersebut, Sabtu (23/3/2024).
Andik mengatakan, polisi telah mengamankan terduga tersangka laki-laki inisial A berusia 17 tahun.
Terduga pelaku pun disangkakan pasal berlapis, yakni Pasal 365 KUHPidana tentang pencurian dengan kekerasan, junto Pasal 338 KUHPidana tentang pembunuhan.
"Memang benar, SAH adalah anggota kita di Satreskrim Polres Lampung Tengah, dan benar bahwa korban diduga dibunuh," katanya.
"Sekali lagi ini masih pendalaman, apabila dalam proses ditemukan pasal-pasal lain, maka akan ditambahkan," ujar Kapolres, Sabtu (23/3/2024).
Andik mengatakan, sejauh ini penyelidikan terhadap empat orang termasuk terduga pelaku masih berlanjut.
Menurut Andik, jajaran polres Lampung Tengah akan mendalami peran keempat orang tersebut.
"Petunjuk-petunjuk sudah kita kantongi, untuk keterangan lebih lengkap akan kita jelaskan nanti," pungkasnya.
(Tribunlampung.co.id/Bayu Saputra)
| Remaja Bunuh Anggota Polres Lampung Tengah Jadi Tersangka |
|
|---|
| Pembunuh Anggota Polisi di Losmen Lampung Tengah Ternyata Anak Putus Sekolah |
|
|---|
| Ditreskrimum Polda Lampung Turut Selidiki Kasus Polisi Meninggal di Losmen |
|
|---|
| Anggota Polisi Meninggal di Losmen Lampung Tengah Sempat Traveling ke Pantai Kelumbayan |
|
|---|
| Kesaksian Penjaga Losmen sebelum Anggota Polisi Meninggal di Lampung Tengah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Dirreskrimum-Polda-Lampung-cuek-saat-diwawancara-wartawan-terkait-pembunuhan.jpg)