Berita Chelsea

Chelsea Diputuskan Berlaga di Liga Konferensi Eropa 2024/2025

Chelsea akan bermain di Liga Konferensi Eropa 2024/2025 setelah hasil pertandingan antara Manchester United lawan Manchester City di final FA.

|
Editor: Tri Yulianto
Chelsea FC
Chelsea akan bermain di Liga Konferensi Eropa 2024/2025 setelah hasil pertandingan antara Manchester United lawan Manchester City di final FA. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Chelsea akan bermain di Liga Konferensi UEFA 2024/2025.

Hal itu lantaran Chelsea ada di peringkat ke-6 Liga Premier Inggris 2023/2024. 

Kemudian juga didasari hasil laga antara Manchester United lawan Manchester City di final FA yang turut menyeret Chelsea ke Liga Konferensi Eropa.

Pasalnya dari laga kedua tim tersebut dimenangkan Manchester United dengan skor 2-1 dari Manchester City. 

Dari kemenangan itu menempatkan Chelsea masuk ke kompetisi Liga Konferensi Eropa.

Ini merupakan pertama kalinya Chelsea berkompetisi di laga tersebut sejak dipertandingkan pada 2021/22.

Kualifikasi ke Liga Konfederasi menandai kembalinya Chelsea ke ajang tingkat Eropa.

Hal itu setelah Chelsea mendapatkan hasil buruk dari dua musim sebelumnya.

Sehingga Chelsea absen satu tahun dari ajang-ajang tingkat Eropa dan hanya ikuti kejuaraan di Inggris saja. 

Pasalnya Chelsea hanya duduk diperingkat bawah Liga Inggris

Dari Liga Premier Inggris tersebutlah yang menentukan nasib Chelsea untuk ajang tingkat Eropa.

Akhirnya setelah absen akibat hasil minor, Chelese mulai kambali masuk ke ajang tingkat Eropa. 

Hasil ini merupakan capaian Chelsea ke-32 dalam sejarah klub.

The Blues akan memasuki turnamen ini melalui babak play-off, di mana kemenangan dalam dua leg akan mengamankan tempat di babak liga.

Pertandingan babak play-off akan berlangsung pada tanggal 22 dan 29 Agustus tahun ini.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved