Berita Terkini Artis
Baim Wong Ungkap Alasan Batal Berangkat Haji, Bukan Hanya Gegara Istri Sakit
Baim Wong ungkap alasannya sempat batal berangkat haji di tahun lalu, ternyata gegara hal ini.
Penulis: Putri Salamah | Editor: Heribertus Sulis
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Jakarta – Baim Wong ikut mengomentari kasus 22 WNI yang visa hajinya tak dapat dipakai saat pergi ibadah di Mekkah.
Hal ini ternyata pernah dirasakan oleh Baim Wong, dirinya sempat batal berangkat ibadah haji.
Baim Wong memilih untuk diam dan tak mengungkapkan jelas alasannya batal ibadah haji.
"Kadang persepsi orang kemana-mana, waktu itu dibilang karena nggak mau terima kelas ekonomi. Saya hanya bisa diam.
Padahal masalah intinya bukan itu. Melihat berita ini, saya jadi keinget kejadian dulu,” ujarnya.
Salah satu alasan Baim gagal berangkat haji, lantaran menemani Paula Verhoeven yang sakit.
Namun ternyata ada alasan lain di balik itu.
"Selain memang saya harus menjaga Paula, alasan utamanya karena memang visanya bukan furodah. Dan saya baru tau di pesawat, karena tiket bukan ada di saya selama di airport," jelas Baim lagi.
Kini, ayah dua anak ini merasa harus terbuka ke publik lantaran tak ingin banyak orang yang menjadi korban seperti dirinya.
Ia mengingatkan masyarakat untuk tak terbuai dengan janji-janji travel haji.
"Kalau saya kasih statement, takut akan ada banyak org yg akan gagal haji karena saya. Semoga skrg bisa mengerti. Skrg mau speak up, supaya kita bisa was was kedepannya Hati2 sama janji2 Travel," katanya.
Dicibir Gegara Konten Muntahkan Kopi
Konten yang dibuat Baim Wong lagi-lagi menuai pro kontra dari publik.
Konten terbaru Baim Wong ini dinilai jorok dan tak sopan oleh warganet.
Dalam video berdurasi satu menit, Baim Wong membuat konten meniru sepasang kekasih tengah bermesraan.
Si wanita terlihat menyembunyikan wajahnya di dalam jaket sang kekasih.
Awalnya, suami Paula Verhoeven ini mengusap orang yang bersembunyi di balik jaketnya.
Ia beberapa kali menciumi kepala orang tersebut.
Saat resleting jaket dibuka, ternyata bukan istrinya yang muncul melainkan asistennya bernama Paud.
Seolah kaget, Baim pun lalu memuntahkan minuman seperti kopi dari mulutnya, dan mengenai wajah asistennya.
“So sweet kan,” tulis Baim Wong di captionnya.
Sayangnya kontennya tersebut menuai pro kontra dari warganet.
Tak sedikit yang mencibir tindakan Baim Wong yang dinilai jorok dan tak sopan.
"Ih, jorok banget, demi sebuah konten sampe rela dimuntahin gitu, nggak lucu malah kasian sama abangnya," komentar warganet.
"Ya Allah bang Baim. Selucu-lucunya konten jangan lah kayak gitu, yang lihat kasihan yang disembur, jorok," komentar lainnya.
Malu Pernah Bully Orang di Masa Lalu
Baim Wong merasa malu karena dirinya pernah menjadi pelaku bully saat masih muda.
Aktor Baim Wong ikut menyoroti soal kasus perundungan alias bully yang tengah marak terjadi akhir-akhir ini.
Terkait soal bully, Baim Wong memberikan pengakuan yang mengejutkan dirinya pun pernah membully.
“Saya pun pernah membully orang dulunya,” ungkap suami Paula Verhoeven, dilansir dari YouTube Cumicumi, Rabu (28/2/2024).
Hal tersebut hingga kini ternyata masih sangat membekas di ingatan sang artis.
Bahkan, ayah dua anak ini menyebut dirinya selalu menyampaikan permintaan maaf jika bertemu dengan teman yang pernah dirundungnya itu.
“Saya pun udah minta maaf ke orangnya, dan itu membekas di saya sekarang. Makanya saya minta maaf terus sama dia,” lanjut Baim.
Pada kesempatan itu, ayah Kiano ini juga ikut mengkritik kasus perundungan yang melibatkan anak pengacara Sunan Kalijaga dan Vincent Rompies.
Sahabat Raffi Ahmad ini mengaku miris melihat berita perundungan yang kini terus bermunculan.
Baim meyakini jika pelaku perundungan melakukan hal itu hanya ingin terlihat keren dan diperhatikan orang-orang di sekitarnya.
"Sebenarnya saya merasakan jadi dianya juga. Anaknya sudah besar. Pasti gak juga gitu. Anaknya juga mungkin tidak mau seperti tiu. Tiba-tiba ketauan banyak orang,” ungkap Baim Wong.
Jika telah dewasa, lanjut Baim, pelaku perundungan pasti akan malu dengan sikapnya yang tak bermoral tersebut.
“Kalo saya pernah di umuran segitu, lebih keren-kerenan, mau dianggep. Cuma ketika sudah beranjak lewat usianya, kita malu sendiri dengan semua yang kita pernah buat dulu," lanjutnya.
Baim pun mengimbau untuk siapa pun agar bisa mencegah dan tak melakukan perundungan lantaran sangat berbahaya untuk psikis korban.
“Saya di sini mensosialisasikan, karena sekarang jamannya lumayan media sosial mempengaruhi orang itu gampang sekali.
Yang positif jadi positif, yang negatif jadi negatif. Nah saya di situ, gimana caranya bullying itu berbahaya menyangkut psikis dan mental orang,” ucapnya.
( TRIBUNLAMPUNG.CO.ID / Putri Salamah )
| Onadio Leonardo Jalani Rehabilitasi Narkoba Selama 3 Bulan |
|
|---|
| Sabrina Alatas Dapat Peringatakan Keras dari Hotman Paris |
|
|---|
| Onadio Leonardo Akan Jalani Rehabilitasi di Panti Rehab Ultra Jaksel |
|
|---|
| Tak Terima Divonis 4 Tahun Penjara, Nikita Mirzani Ajukan Banding |
|
|---|
| Sule Sesalkan Kasus Roasting Kiky Saputri Terungkap ke Publik, Berujung Sepi Job di TV |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Baim-Wong-ungkap-asal-usul-iPad-murah-harga-Rp-1-jutaan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.