Bandar Lampung Expo
Teh Manis Goyang Lapangan Saburai
Teh Manis sukses menggoyang penonton di arena Bandar Lampung Expo, Lapangan Saburai, Enggal, Jumat (12/7/2024) malam.
Tribunlampung.co.id, Bandar Lampung - Perhelatan Bandar Lampung Expo memang benar-benar memanjakan pengunjung.
Setelah penampilan Hijau Daun dan Batas Senja, kali ini pengunjung bakal dihibur oleh Teh Manis.
Teh Manis adalah band asal Lampung yang mengusung genre reggae.
Teh Manis sukses menggoyang penonton di arena Bandar Lampung Expo, Lapangan Saburai, Enggal, Jumat (12/7/2024) malam.
Sementara hari ini, Sabtu (13/7/2024), ada penampilan dari DJ Wyana dan Aline Sha.
Diketahui, Hijau Daun tampil pada acara pembukaan Bandar Lampung Expo (8/7/2024).
Kemudian disusul Batas Senja (11/7/2024) dan Teh Manis (12/7/2024).
Lalu diikuti DJ Wyana dan Aline Sha (13/7/2024), Kipas Tua (14/7/2024), serta Findi Artika dan Mahatma Production (15/7/2024).
Kabag Administrasi Pembangunan Pemkot Bandar Lampung Welly Hariadi memastikan tiket masuk ke arena Bandar Lampung Expo bisa diperoleh secara gratis.
“Tiket masuk gratis, konser gratis. Pengunjung hanya perlu membayar tiket parkir kendaraan saja,” ucapnya.
Welly mengatakan, setelah Bandar Lampung Expo berlangsung, panggung konser selalu ramai disambangi penonton.
“Pantauan kita ramai terus, apalagi semalam, Batas Senja. Silakan saja masyarakat datang ke Bandar Lampung Expo,” pungkasnya.
Ribuan pengunjung memadati Lapangan Saburai, Enggal, Bandar Lampung untuk menyaksikan penampilan Batas Senja, Kamis (11/7/2024) malam.
Band asal Lampung ini melantunkan sejumlah lagu andalannya.
Adapun sejumlah lagu yang dinyanyikan mulai dari Kemana Kita Hari ini, Alenia, hingga Nanti Kita Seperti Ini.
| Findi Artika Bintang Pantura Goyang Pengunjung Bandar Lampung Expo 2024 |
|
|---|
| Pelindo Regional 2 Panjang Ikut Sukseskan Bandar Lampung Expo 2024 |
|
|---|
| Sosialisasi Pentingnya Jaminan Kesehatan, BPJS Kesehatan Ikut Meriahkan Bandar Lampung Expo 2024 |
|
|---|
| TVS Lampung Berikan Promo Spesial, Uang Muka Hanya Rp 500 Ribu |
|
|---|
| RS Urip Sumoharjo Bandar Lampung Akan Buka Layanan Radioterapi dan Kedokteran Nuklir |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Batas-Senja-di-Bandar-Lampung-Expo-2024.jpg)