Berita Terkini Artis
Vadel Badjideh Tegaskan Tidak Pernah Putus dengan Lolly, Sebut Kalau Itu Hanya Prank
Vadel Badjideh sempat mengatakan tak ingin disangkutpautkan lagi dengan Lolly.
Penulis: Fenty Novianti | Editor: Teguh Prasetyo
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Jakarta - Tiktoker Vadel Badjideh mengaku tak pernah putus hubungan dengan Lolly.
Padahal, Vadel Badjideh kala itu mengatakan, tak ingin disangkutpautkan lagi dengan Lolly.
Vadel Badjideh rupanya sengaja membuat prank padahal dirinya dengan Lolly memang tak pernah putus.
"Kalau buat putus, kalian di-prank semua sama gue," kata Vadel Badjideh.
Alasan Vadel mengumumkan putus saat itu adalah agar tak diserang netizen.
"Itu yang membuat gue jadi privasi lagi, kalian nggak bisa nyerang gue," sambungnya.
Penari asal Kupang tersebut sesumbar bahwa hal tersebut adalah strateginya.
Sebab, Vadel merupakan konten kreator TikTok dengan ratusan ribu pengikut.
"Jangan adu ide sama gue, jangan adu otak sama gue, karena gue konten kreator di sini," seloroh Vadel.
"Jadi kalau misalnya putus, itu prank buat kalian, hahaha. Gue tetap pacaran sama Lolly," tandasnya.
Vadel Badjideh Ungkap Fakta Soal Lolly Hamil
Vadel Badjideh akhirnya angkat bicara soal kabar Lolly, anak Nikita Mirzani hamil di luar nikah.
Bahkan sahabat Lolly sampai menguatkan kabar hamil yang dihembuskan oleh asisten Nikita Mirzani.
Akhirnya Vadel Badjideh mengungkap fakta yang sebenarnya atas rumor beredar Lolly pernah hamil.
Vadel Badjideh memastikan bahwa isu Lolly hamil itu faktanya adalah fitnah.
TikToker Vadel Badjideh akhirnya membantah keras soal kehamilan kekasihnya, Lolly.
Vadel Badjideh mengaku bahwa selama ini ia menjalin hubungan yang positif.
Hal itu terungkap dari salah satu akun gosip, Selasa (10/09/2024), yang mengunggah potongan video Vadel Badjideh memberikan klarifikasi resmi soal isu Lolly hamil di luar nikah.
“Isu itu enggak bener, itu enggak bener karena kan Lolly juga udah klarifikasi tentang kehamilannya dia itu enggak bener,” ujar Vadel.
Menurut Vadel, apa yang dikatakan oleh sahabat Lolly, Cindy sepenuhnya adalah fitnah.
Pria yang masih mengenyam pendidikan di perguruan tinggi tersebut mengungkap bahwa hubungannya dengan Lolly selama ini tak pernah mengarah ke hal negatif.
“Itu fitnah karena dia enggak tau faktanya hubungan gue sama Lolly seperti apa," beber Vadel.
"Gue kasih tau aja ke kalian semua kalau hubungan gue sama Lolly positif-positif aja, aman-aman aja, baik-baik aja,” imbuhnya.
Ia juga meminta kepada netizen agar memilah informasi yang benar dengan bukti konkret.
“Kalau ada fitnah di luar sana diliat lagi karena enggak ada bukti sama sekali kalau Lolly itu hamil,” tandasnya.
(TRIBUNLAMPUNG.CO.ID / Fenty Novianti)
| Onadio Leonardo Jalani Rehabilitasi Narkoba Selama 3 Bulan |
|
|---|
| Sabrina Alatas Dapat Peringatakan Keras dari Hotman Paris |
|
|---|
| Onadio Leonardo Akan Jalani Rehabilitasi di Panti Rehab Ultra Jaksel |
|
|---|
| Tak Terima Divonis 4 Tahun Penjara, Nikita Mirzani Ajukan Banding |
|
|---|
| Sule Sesalkan Kasus Roasting Kiky Saputri Terungkap ke Publik, Berujung Sepi Job di TV |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Vadel-Badjideh-kala-itu-mengatakan-tak-ingin-disangkutpautkan-lagi-dengan-Lolly.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.