Berita Terkini Artis

Raline Shah Buka Suara Diisukan Pernah Nikah dengan Brian Armstrong

Raline Shah buka suara dan berikan ucapan selamat kepada Brian Armstrong yang merupakan teman baiknya dan itu pernikahan pertama baginya.

Editor: Tri Yulianto
WartaKota / Instagram @ralineshah
Raline Shah buka suara dan berikan ucapan selamat kepada Brian Armstrong yang merupakan teman baiknya dan itu pernikahan pertama baginya. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Berita terkini seleb, Raline Shah belakangan ini menjadi sorotan karena disebut pernah nikah dengan Brian Armstrong, seorang  miliarder Amerika Serikat.

Kemudian Raline Shah pun memberikan jawabannya bahwa dirinya tidak pernah nikah dengan Brian Armstrong.

Menurut Raline Shah, dirinya hanya berteman dekat dengan Brian Armstrong.

Ia pun mengunggah foto Brian di media sosial Instagramnya.

Melalui postingan tersebut, Raline Shah justru berikan ucapan selamat atas Brian Armstrong dengan istrinya.

"Selamat buat teman saya Brian Armstrong dalam menempuh hidup baru. Sewaktu saya berdomisili di Amerika banyak pelajaran yang saya kutip dari kerja kerasnya di dunia teknologi," 

"Ini merupakan pernikahan pertama buat dia dan Angela Meng, semoga langgeng terus ya," tulis Raline Shah, dikutip Tribun Bengkulu, Kamis (10/10/24). 

Di sisi lain, Brian Armstrong juga turut menepis rumor dirinya telah menikah dengan Raline Shah.

"Saya melihat beberapa misinformasi di luar sana. Saya belum pernah menikah sebelumnya. Namun, terima kasih atas minat kalian," kata Armstrong pada Kamis (10/10/24).

Brian bahkan menjelaskan dirinya telah menikah setahun yang lalu dengan sahabatnya sendiri. 

"Saya menikah akhir pekan lalu dengan pasangan dan sahabat lama saya, Angela Meng! Tak sabar membangun kehidupan bersama," cuit Brian Armstrong melalui X pada Rabu (9/10).

Trending di Medsos X

Nama artis Raline Shah mendadak viral dan trending di X.

Raline Shah disebut pernah menikah diam-diam dengan Brian Armstrong, CEO Coinbase. 

Kabar mengejutkan Raline Shah pernah menikah dengan Brian Armstrong mendadak viral di X pada Kamis, 10 Oktober 2024.  

Sumber: Tribunnews
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved