Berita Lampung
Hadapi Libur Nataru, Pemkab Pesisir Barat Gelar High Level Meeting
Hadapi libur Natal dan tahun baru (Nataru), Pemerintah Pesisir Barat gelar High Level Meeting (HLM) Tim Pengendalian Inflasi Daerah.
Penulis: saidal arif | Editor: taryono
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Pesisir Barat - Hadapi libur Natal dan tahun baru (Nataru), Pemerintah Pesisir Barat gelar High Level Meeting (HLM) Tim Pengendalian Inflasi Daerah.
Acara yang digelar di gelar diruang rapat Bupati, Komplek perkantoran Pemkab Pesisir Barat itu dihadiri pihak TNI, Polri, Kejakasaan dan seluruh OPD yang ada.
"Momen Natal dan tahun baru harus dipersiapkan dengan baik mulai dari keamanan, kelancaran lalu lintas, hingga ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat," ungkap PJ Sekdakab Pesisir Barat, Jon Edward, Jumat (20/12/2024).
Dikatakannya, pihaknya telah mempersiapkan langkah strategis agar libur Natal dan tahun baru berjalan dengan aman dan lancar.
Dalam hal keamanan dan ketertiban diharapkan jajaran Polri, TNI, Satpol-PP dan Damkar dapat bersinergi dengan baik.
Dimulai dari penjagaan rumah ibadah, tempat wisata dan pusat-pusat keramaian.
Lalu, terkait kelancaran lalu lintas dan transportasi, pihaknya meminta agar Dinas Perhubungan melakukan pengaturan lalu lintas.
Posko-posko pelayanan terpadu juga harus didirikan di titik-titik strategis untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
"Ketersediaan dan stabilitas harga kebutuhan pokok dan barang strategis lainnya. Kami meminta kepada Dinas Koperasi, UKM, dan Perdagangan serta Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian untuk memantau ketersediaan bahan pokok, memastikan harga tetap stabil," kata dia.
Selanjutnya, dalam hal kesiapsiagaan bencana mengingat potensi cuaca ekstrem di akhir tahun, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) diminta agar mempersiapkan tim tanggap darurat untuk menghadapi kemungkinan terburuk.
"Kita berharap momen Nataru ini bisa berjalan dengan aman dan kondusif," pungkasnya.
(Tribunlampung.co.id/Saidal Arif)
| Camat Jati Agung Harap Proyek PSEL Serap Lapangan Kerja hingga Pembangunan Daerah |
|
|---|
| Gubernur Mirza Sebut Presiden Beri Perhatian Khusus terhadap TNWK: Ini Paling Unik |
|
|---|
| Pemprov Lampung Klaim Proyek PSEL Upaya Pengurangan Sampah |
|
|---|
| Pisah Sambut Kajari Pringsewu, Bupati Ajak Perkuat Sinergi Wujudkan Pringsewu Makmur |
|
|---|
| Polisi Buru Pembobol ATM di Minimarket Pesawaran, Kantongi Sejumlah Nama |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/High-Level-Meeting-HLM-Tim-Pengendalian-Inflasi-Daerah.jpg)