PLN UID Lampung
PLN Amankan Pasokan Listrik saat Banjir di Provinsi Lampung
PLN UP3 Tanjung Karang melalui ULP Way Halim bergerak cepat mengamankan pasokan listrik di daerah yang terdampak banjir.
Penulis: sulis setia markhamah | Editor: Reny Fitriani
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Bandar Lampung - Intensitas hujan yang tinggi sejak Jumat (21/2/2025) sore di Kota Bandar Lampung menyebabkan sejumlah titik terendam banjir salah satunya Kecamatan Tanjung Senang.
PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Tanjung Karang melalui Unit Layanan Pelanggan (ULP) Way Halim bergerak cepat mengamankan pasokan listrik di daerah yang terdampak banjir.
Tim pemulihan PLN dikerahkan ke lokasi-lokasi terdampak untuk melakukan pengamanan dan perbaikan yang diperlukan.
Manager PT PLN (Persero) UP3 M Haryyadi Poel mencatat, berdasarkan pendataan awal pada Sabtu (22/02), sebanyak 1.615 rumah pelanggan perlu dilakukan pengamanan pasokan listrik akibat terendam banjir
“PLN terus memantau dan berupaya melaksanakan langkah langkah pengamanan dan keselamatan untuk memastikan pemulihan listrik yang efektif dan aman,” jelas Harryadi secara tertulis, Jumat (28/2/2025).
Pihaknya mengajak masyarakat agar berhati-hati terhadap potensi bahaya listrik akibat banjir dengan segera mematikan mcb dirumah, mencabut alat2 elektronik serta memastikan tidak ada peralatan listrik yang masih beroperasi saat adanya potensi banjir.
"Kami telah mengambil langkah yang diperlukan dalam pengamanan listrik saat banjir, dan gerakcepat memulihkan pasokan listrik untuk pelanggan pasca banjir,” paparnya.
Ia menambahkan apabila masyarakat menemukan adanya gangguan kelistrikan untuk dapat segera menghubungi petugas melalui Superapps PLN Mobile.
PLN berkomitmen untuk mempercepat pemulihan dan meminimalkan gangguan pada layanan listrik.
"Keselamatan dan Keamanan masyarakat umum menjadi prioritas utama kami, iami berkomitmen akan terus memberikan informasi serta dukungan yang diperlukan selama proses pemulihan ini," kata Harryadi.
Banjir ataupun bencana tidak menyurutkan upaya petugas PLN dalam memastikan pasokan listrik masyarakat aman dan lancar. PLN berkomitmen untuk menyalakan kembali pasokan listrik apabila kondisi banjir sudah surut dan dinyatakan aman.
"Walau harus menerjang banjir, kami terjun langsung ke lapangan memastikan kondisi banjir sudah surut. Tim Pelayanan PLN diturunkan kelapangan dan siap siaga sejak awal banjir untuk mengamankan dan juga memulihkan pasokan listrik di titik titik daerah yang terdampak," pungkas Harryadi.
(TRIBUNLAMPUNG.CO.ID/rls)
Apresiasi Pewarta Penggerak Literasi Energi Nasional, PLN Journalist Awards 2025 Resmi Dibuka |
![]() |
---|
PLN Sasar Ratusan Siswa SMK di Bandar Lampung Edukasi Kepedulian Keselamatan Kelistrikan |
![]() |
---|
PLN Buka Lowongan Kerja bagi Lulusan D3 sampai S2 di Seluruh Indonesia |
![]() |
---|
Pemerintah Jaga Tarif Listrik PLN Tetap Terjangkau Sepanjang 2025 |
![]() |
---|
Beri Manfaat, Tercatat 15 Ribu Pelanggan PLN Manfaatkan Promo Tambah Daya hingga Triwulan III |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.