Berita Terkini Artis
Kimberly Ryder Izinkan Edward Akbar Bertemu Anak Mereka
Kimberly Ryder izinkan mantan suaminya Edward Akbar untuk bertemu dengan anak-anak mereka.
Tribunlampung.co.id, Jakarta - Kimberly Ryder izinkan mantan suaminya Edward Akbar untuk bertemu dengan anak-anak mereka.
Namun, Kimberly Ryder minta Edward memberinya kabar dari jauh-jauh hari. Sehingga dia bisa menyiapkan waktu.
"Kalau mau datang ketemuan tinggal kabarin saja, kabarin jauh-jauh hari biar bisa aku siapin waktu, ‘oke anak-anak boleh ketemu di mana, jam berapa’," kata Kimberly ditemui di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Senin (14/7/2025).
Kimberly menegaskan, yang terpenting pertemuan itu tidak mengganggu jadwal sekolah anak-anak.
"Tidak mengganggu sekolah mereka juga. Aku sudah dari setahun yang lalu juga sudah membahas," tuturnya.
Kimberly juga kini merasa lebih lega setelah perseteruannya dengan mantan suaminya itu usai.
Sebagaimana diketahui, Edward Akbar sempat dilaporkan Kimberly Ryder atas kasus penggelapan mobil, kini laporan tesebut telah dicabut setelah bersepakat damai.
"Akhirnya setelah sekian lama, pastinya rasanya lebih plong lah ya," ujar Kimberly.
Selain itu, pemain film Perahu Kertas ini juga telah membicarakan beberapa hal dengan Edward Akbar agar kedepannya tetap menjalin komunikasi.
"Karena sudah banyak yang diomongin, terus udah ngomongin soal goal-goalnya seperti apa, terus pembagiannya bagaimana, ngomongin soal anak-anak juga, dan lain-lain," pungkas Kimberly.
Sepakat Jual Mobil dan Rumah
Artis Kimberly Ryder dan mantan suaminya, Edward Akbar sepakat untuk menjual mobil hingga rumah, dan hasil penjualannya akan dibagi dua.
Keputusan itu diambil setelah keduanya berdamai terkait kasus dugaan penggelapan mobil yang sempat mencuat ke publik.
Hal itu disampaikan oleh kuasa hukum dari Kimberly Ryder, Machi Achmad.
Machi Ahmad mengungkapkan kesepakatan Kimberly dan Edward untuk menjual mobil yang sempat dilaporkan tersebut.
Sementara itu, Kimberly Ryder mengatakan rumah mereka juga akan dijual.
"Untuk kesepakatannya nanti mobil akan dijual ya," kata Machi Ahmad, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Jumat (11/7/2025).
"Iya mobil akan dijual," Kimberly Ryder menimpali.
"Terus ada juga rumah akan diserahkan dibagi juga," sambungnya.
Edward pun menegaskan bahwa tidak ada unsur penggelapan dalam kasus ini.
"Pokoknya semua berakhir dengan damai. Nggak ada penggelapan," terang Edward Akbar.
"Selama ini mobil cuma saya jaga supaya bisa jadi damai," lanjutnya.
Lanjut Edward Akbar meminta doa publik supaya hubungannya dengan Kimberly tetap baik.
"Masyarakat doain aja semoga semuanya bisa tetap baik," ucapnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com
| Nikita Mirzani Berdoa Jelang Sidang Vonis Hari Ini, Sahabat dan Keluarga Bakal Hadir |
|
|---|
| Ammar Zoni Tak Punya Apa-apa Lagi, Harta Benda Dijual Imbas Terjerat Narkoba |
|
|---|
| Pengakuan Mengejutkan Niken Anjani Pernah Dilecehkan Orang Terdekat, Kini Buka Suara |
|
|---|
| Eza Gionino Sanggupi Beri Nafkah Iddah Rp 21 Juta dan Nafkah Anak Rp 25 Juta |
|
|---|
| Respons Ririn Dwi Ariyanti Ditanya Rencana Menikah dengan Jonathan Frizzy |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/SEPAKAT-DAMAI-Edward-Akbar-dan-Kimberly-Ryder.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.