Polisi Sebut Hasil Autopsi Jasad Mengarah ke Wawan, Pembantai Keluarga Mantan Istri

Polisi mengungkap, berdasarkan hasil autopsi atas jasad yang ditemukan di Hutan Desa Temon, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan, mengarah ke Wawan.

|
TribunJatim.com/ IST
TEMUAN JASAD - Petugas Satreskrim Polres Pacitan saat melakukan identifikasi Jasad di Hutan Desa Temon, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan, Jatim, Kamis (25/9/2025). Kabar beredar jasad tersebut adalah Wawan pelaku pembantaian terhadap satu keluarga di Desa Temon, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan, Jatim pada Sabtu (20/9/2025). 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Pacitan - Polisi mengungkap, berdasarkan hasil autopsi atas jasad yang ditemukan di Hutan Desa Temon, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan, Jatim, Kamis (25/9/2025), mengarah ke Wawan.

Wawan merupakan pria asal Desa Kanyen, Kecamatan Kebonagung, Kabupaten Pacitan, Jatim itu, melakukan pembantaian terhadap keluarga mantan istrinya.

Tak main-main, Wawan menyerang 5 orang yang merupakan satu keluarga itu. Dua di antaranya meninggal dunia. Sementara 3 lainnya dikabarkan mengalami luka serius dan masih menjalani perawatan di rumah sakit.

Insiden pembantaian yang diduga dilakukan Wawan tersebut terjadi tepatnya di Dusun Drono, Desa Temon, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan, Jatim, pada Sabtu (20/9/2025) malam.

Autopsi adalah pemeriksaan medis terhadap jenazah yang dilakukan untuk mengetahui penyebab kematian, kondisi kesehatan sebelum meninggal, atau adanya tanda kekerasan/penyakit tertentu.

Biasanya dilakukan oleh dokter forensik, autopsi bisa mencakup pemeriksaan luar tubuh, pembedahan organ dalam, hingga analisis laboratorium (darah, jaringan, racun).

Dikutip Tribunlampung.co.id dari TribunJatim.com, hasil sementara otopsi jasad yang ditemukan di Hutan Desa Temon, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan, Jatim, disampaikan Kapolres Pacitan, AKBP Ayub Diponegoro Azhar.

“Hasil sementara otopsi (antemortem dengan postomortem) mengarah ke pelaku Wawan,” ungkap AKBP Ayub Diponegoro Azhar, Kamis (25/9/2025).

AKBP Ayub menjelaskan, seusai ada laporan penemuan jasad di Hutan Desa Temon, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan, Jatim, petugas ke lokasi.

“Kami melakukan identifikasi awal. Lalu dibawa ke kamar jenazah RSUD (Rumah Sakit Umum Daerah) dr Darsono,” kata AKBP Ayub kepada Tribunjatim.com.

Hasilnya, kata dia,  otopsi (antemortem dengan postomortem), sementara valid jasad itu adalah Wawan atau pelaku pembantaian terhadap satu keluarga di Desa Temon, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan, Jatim.

“Tetapi kita tetap menunggu hasil otopsi resmi dari Inafis Satreskrim Polres Pacitan dan pihak RSUD dr Darsono Pacitan ya mbak,” papar AKBP Ayub. 

Mantan Kasatreskrim Polres Gresik ini berharap masyarakat tetap tenang. Tidak menyebarkan berita hoaks.

“Jangan panik ya, silakan melaksanakan aktifitas seperti biasa. Sambil menunggu hasil otopsi resmi dari Inafis Satreskrim Polres Pacitan dan pihak RSUD dr Darsono Pacitan,” pungkasnya.

Bantai Keluarga Mantan Istri

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved