Pemkab Tanggamus menggelar Rapat Koordinasi Satgas Saber Pungli Tahun 2018

Pada tahun ini saber pungli kita buatkan posko yang jelas tepatnya di Mapolres di bagian intel.

Istimewa
Pemkab Tanggamus menggelar Rapat Koordinasi Satgas Saber Pungli Tahun 2018 di ruang rapat utama Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Tanggamus, Rabu (14/03). 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID Kota Agung Timur—

Pemkab Tanggamus menggelar Rapat Koordinasi Satgas Saber Pungli Tahun 2018 di ruang rapat utama Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Tanggamus, Rabu (14/03).

Turut hadir dalam rapat tersebut satgas saber pungli Forkopimda, Kepala Inspektorat Kabupaten Tanggamus, anggota Kelompok Kerja Tim satgas saber pungli dan Sekretariat Saber pungli Kabupaten Tanggamus.

Dalam Sambutannya Wakapolres  Tanggamus Kompol M. Budi Setuadi,SIK.M.M., selaku ketua satgas saber pungli tingkat Kabupaten Tanggamus dan Kabupaten Pringsewu mengatakan dalam rapat ini kita fokus pada pencegahan atas penyimpangan yang terjadi.

Tanggamus
Tanggamus (Istimewa)

Untuk itu berkoordinasi dengan pokja di kelompoknya masing –masing instansi agar bisa dilaksanakan sampai tingkat Kecamatan bahkan sampai ke desa desa. Sebagai Ketua ia terus berkoordinasi kepada inspektorat apa bila di temukan kasus pungli.  di pekon saber pungli harus bergerak bersama bersama. Jadi artinya dalam kegiatan pokja ini harus kita buat perencanaan yang mateng. Katanya

Dalam prosedur Saber pungli masalah pencegahan sekecil apa pun harus kita tinggkatkan dan kita cek bersama dan turun lapangan secara bersama-sama dan kita lihat besar kecilnya. Pada tahun ini saber pungli kita buatkan posko yang jelas tepatnya di Mapolres di bagian intel.

Tanggamus
Tanggamus (Istimewa)

Selanjutnya Kepala Inspektorat Fathurahman menambahkan dalam sisi pengaduan dan laporan yang masuk inspektorat langsung kita laporkan pihak polres meskipun dalam hal – hal tertentu masih tetap di upayakan untuk di selesaikan dulu diinspektorat.

Disamping itu masing-masing pokja akan di buatkan pandun kerja agar bisa melaksanakan tugasnya dengan baik.

Beliau juga menghimbau agar Kepala Pekon dapat menggunakan anggaran pekon dengan sebaik-baiknya.

Perwakilan Kasi Intel Kejaksaan Tanggamus menambahkan Berdasarkan data saber pungli OTT. pungli di pekon pekon banyak di lakukan oleh pihak tertentu yang mengatasnamakan profesi tertentu dan LSM.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved