Tribun Way Kanan
Curi Motor Yamaha Byson Milik Tetangga Satu Kampung, Pemuda Asal Way Kanan Berhasil Diciduk Polisi
Anggota Polsek Baradatu berhasil mengamankan pelaku tindak pidana Curat di Kampung Bumi Rejo, Kecamatan Baradatu, Way Kanan, Selasa kemarin.

Laporan Reporter Tribun Lampung Anung Bayuardi
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BARADATU - Anggota Polsek Baradatu berhasil mengamankan pelaku tindak pidana Curat (pencurian dengan pemberatan) di Kampung Bumi Rejo, Kecamatan Baradatu, Way Kanan, Selasa (29/1/2018).
Tersangka berinisial HR (27), merupakan warga Kampung Cugah, Kecamatan Baradatu, Kabupaten Way Kanan.
Kapolres Way Kanan AKBP Andy Siswantoro melalui Kapolsek Baradatu Kompol Sarial Efendi menuturkan, penangkapan HR berdasarkan laporan korban Sugeng (19), warga Kampung Cugah, Kecamatan Baradatu, Kabupaten Way Kanan di Polsek Baradatu.
• Satu dari Dua Pelaku Curanmor di Perumnas Way Halim Diamankan Tak Lama Setelah Beraksi
Laporan tersebut dibuat pada Kamis (17/1/2019), bahwa korban Sugeng telah kehilangan sepeda motor Yamaha Byson warna hitam dengan nomor polisi B 3285 EFD.
Kejadiannya sendiri sekitar pukul 23.00 WIB, ketika itu korban berkunjung ke rumah rekannya bernama Heri di Kampung Cugah, Kecamatan Baradatu, Way Kanan, dengan mengendarai sepeda motor.
Setelah sampai di rumah, sepeda motor diparkirkan di samping halaman rumah Heri.
Setengah jam berbincang-bincang, korban keluar rumah hendak memindahkan kendaraan ke teras rumah.
"Ternyata sepeda motornya sudah tidak ada lagi, atas kejadian tersebut korban lansung melaporkannya ke Polsek Baradatu," katanya, Kamis 30 Januari 2019.
• Kapolsek Kedaton Kompol Abdul Mutholib Fokus Curat, Curas, Curanmor
Penangkapan tersangka dilakukan pada hari Minggu (27/1/2019), sekira pukul.16.00 WIB.
-
Pelaku Pencurian di Way Kanan tak Berkutik Setelah Diintai Polisi
-
Polres Way Kanan Gelar Kampanye Millenial Road Safety di SMKN 1 Blambangan Umpu
-
Polsek Blambangan Umpu Sambangi Pos Ronda Kampung Bumi Baru
-
Modus Ajak Ngobrol, Pelaku Curanmor Gasak Motor di Parkiran Rumah Saat Korban Lengah
-
Bikin SKCK di Biis Kresna Cuma Butuh 30 Menit