Buruh Bangunan Ditangkap Saat Akan Transaksi Sabu
Tersangka ini bandar sabu di wilayah Tanjungkarang Timur.
Penulis: wakos reza gautama | Editor: Heribertus Sulis
Tribun Lampung / Wakos
Petugas Polsek Tanjungkarang Timur, Bandar Lampung menangkap bandar sabu-sabu bernama Samsul Hak alias Kacung (38).
Laporan Wartawan Tribun Lampung Wakos Gautama
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Petugas Polsek Tanjungkarang Timur, Bandar Lampung menangkap bandar sabu-sabu bernama Samsul Hak alias Kacung (38). Polisi membekuk pria yang sehari-harinya bekerja sebagai buruh bangunan ini di Jalan Way Sabu, Kelurahan Tanjung Raya.
Kapolsek Tanjungkarang Timur Edy Saputra mengatakan, petugas menangkap Kacung saat akan transaksi sabu-sabu. "Tersangka ini bandar sabu di wilayah Tanjungkarang Timur," ujar Edy kepada wartawan, Minggu (6/3/2016).
Dari penangkapan itu, polisi menyita barang bukti berupa dua paket sabu-sabu, tujuh plastik klip kecil dan satu plastik klip sedang. Edy mengatakan, barang bukti tersebut ditemukan di saku celana tersangka.
