Ditanya Mimpinya, Jawaban Anak Jessica Iskandar yang Masih Kecil Bikin Terharu

Di usianya yang masih sangat kecil, ada saja kepintaran dan kelucuan yang ditampilkan El yang diunggah Jessica di akun Instagram-nya.

Tribunnews/Jeprima
Presenter sekaligus pemain film Jessica Iskandar saat konferensi pers kemelut pernikahannya dengan Ludwig pada acara Pesbukers di Studio ANTV, Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (9/3/2015) Jessica ingin Ludwig ke Indonesia untuk menemui anaknya yang bernama El Barrak Alexander. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Menjadi orangtua tunggal membuat Jessica Iskandar harus pintar-pintar berperan sebagai wanita super.

Selain sebagai ibu, Jessica berusaha menggantikan peran ayah, yang mungkin sulit dijalaninya. Namun apa daya, kehidupan harus terus dijalani.

Hebatnya, meski tumbuh bersama dengan seorang ibu, anak semata wayang Jessica bernama, El Barack Alexander justru menjadi anak yang tak berulah.

Di usianya yang masih sangat kecil, ada saja kepintaran dan kelucuan yang ditampilkan El yang diunggah Jessica di akun Instagram-nya.

Namun, dari sekian unggahan, ada satu video yang diunggah Jessica di akun Instagram-nya. Video itu sontak membuat para netizen sedih, bahkan tak sedikit dari mereka yang mengaku menangis.

Unggahan itu menceritakan Jessica sedang berlibur bersama El di Bali. Di sana, Jessica melakukan obrolan ringan, tanya jawab dengan El di pagi hari.

"Morning from us in Bali," tulis Jessica pada caption video, yang dikutip Tabloidnova.com, Jumat (29/4/2016).

Dengan muka lugu tanpa ekspresi El menjawab pertanyaan Jessica.

"Are you happy today?" tanya Jessica

"Happy," ucap El sekenanya.

"Do you love mommy," lanjut bintang film Dealova itu kepada anak semata wayangnya.

"Ya," jawab El yang asyik melihat pemandangan sekitar.

Obrolan ibu dan anak itu terus berlanjut. Sampai saatnya, Jessica menanyakan apa mimpi dari seorang El. Sontak jawaban El membuat semua orang tersedih.

"Do you have a dream?" tanya Jessica.

"Ada," jawab El perlahan.

"What's dream?"

"Fathel (Father)," jawab El, dengan gaya bicara yang lugu dan cadel di bagian akhirnya.

Netizen yang melihat celotehan El langsung meleleh, dan tak sedikit dari mereka mengaku menangis.

"@ayufriday Denger yang ujung meleleh ihh.. Masih kecil tapi punya mimpi bgtu..," kata Yossieart.

"@nzoyaa sedih aku nangis," tulis Petengm.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved