Pemkab-DPRD Sepakat Perbaiki Jalan Kediri

Tim Anggaran, DPRD, dan Pemerintah Kabupaten Pringsewu akhirnya sepakat untuk memprioritaskan perbaikan ruas jalan Pekon Kediri

Penulis: Robertus Didik Budiawan Cahyono | Editor: soni

Laporan Reporter Tribun Lampung R Didik Budiawan 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, PRINGSEWU  - Tim Anggaran, DPRD, dan Pemerintah Kabupaten Pringsewu akhirnya sepakat untuk memprioritaskan perbaikan ruas jalan Pekon Kediri, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu.

Kepala Bappeda Pringsewu A Fadoli mengatakan, kesepakatan itu setelah ada penyelarasan anggaran rencana APBD-P 2016, Kamis (15/9). Sehingga, ruas jalan tersebut bakal menerima perbaikan di 2016 ini.

Fadoli memastikan, ruas jalan Yogyakarta-Kediri-Mataram sebenarnya juga sudah masuk skala prioritas pembangunan Pemerintah Kabupaten Pringsewu. Bahkan sudah masuk rencana kegiatan Pemerintah Kabupaten Pringsewu. "Karena ruas jalan itu terlalu panjang, sehingga tidak semuanya tersentuh," ujar Fadoli.

Fadoli mengatakan, berdasarkan kesepakatan DPRD dan eksekutif, ada beberapa exit anggaran. Kemudian dari sejumlah exit anggaran telah disetujui untuk memperbaiki ruas jalan Pekon Kediri sekitar Rp 1,5 miliar.

Apakah nilai tersebut cukup atau tidak, menurut Fadoli, pihak Dinas Pekerjaan Umum lah yang mengetahuinya.

Ketua DPRD Pringsewu Ilyasa mengatakan, pada prinsipnya berkaitan dengan anggaran sudah ada pembahasan di tingkat SKPD mana yang perlu disimpan atau diubah.

Memang, kata dia, banyak yang dievaluasi seperti Bagian humas dan Protokol, khususnya berkaitan dengan anggaran Radio Pemerintah Daerah (Rapemda).

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved