Iqbal: Lari Pagi Bikin Pikiran Fresh
Disela kesibukannya menjadi pimpinan, Iqbal mengaku lari pagi (jogging) itu menjadi rutinitas yang selalu dikerjakannya setiap pagi.
Penulis: Bayu Saputra | Editor: Reny Fitriani
Laporan Reporter Tribun Lampung Bayu Saputra
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Mengurusi seribuan peserta didik di pastinya selalu dibutuhkan kebijaksanaan yang ekstra.
Namun bagi M Iqbal, Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bandar Lampung kepada Tribun Lampung, Selasa (2)5) bahwa menjabat sebagai pimpinan itu sebuah amanah.
Rutinitas yang sangat padat tak membuatnya jenuh dalam mengabdikan diri sebagai aparatur sipil negara (ASN).
Disela kesibukannya menjadi pimpinan, Iqbal mengaku lari pagi (jogging) itu menjadi rutinitas yang selalu dikerjakannya setiap pagi.
"Lari pagi membuat saya lebih siap dalam menghadapi aktifitas sehari-hari. Jadi harus seimbang antara kesehatan jasmani dan rohani juga," katanya
Kalau weekend porsi latihan lari pagi ditambah lebih banyak, kalau setiap hari setelah salat subuh hanya 20 menitan saja lari pagi.
Tapi kalau diakhiri pekan lebih dari hari biasanya, dan sangat membuatnya bugar kembali setelah joging.
Lokasi latihan lari itu selalu dilakukannya sekitar rumahnya, kadang pakai sepatu dan pernah juga tak mengenakan alas kaki.
Mengelilingi rumah saja sudah capek, tapi jogging dipagi hari itu membuat pikiran fresh.
Karena keringat yang dihasilkan itu bisa membuat sehat, jadi meski aktifitas padat ia tak merasa lemas karena sering olahraga.(byu)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/kepsek-man-1_20170502_162633.jpg)