Telkomsel Sumatera Go Digital
Telkomsel Go Digital lewat Konten Video
Konten medsos yang sering dikunjungi adalah Facebook 54 persen (71,6 juta), Instagram 15 persen (19,9 juta), dan YouTube 11 persen (14,5 juta).
Penulis: Andi Asmadi | Editor: Andi Asmadi
Telkomsel sedang giat-giatnya membangun ekosistem digital di seluruh pelosok tanah air. Tak hanya mengembangkan teknologi internet 4G, operator telekomunikasi nomor satu ini juga ingin membangun peran serta masyarakat dalam memanfaatkan akses internet tersebut. Satu di antara layanan data yang menjadi prioritas Telkomsel adalah video. Mengapa video?
ADA yang unik di halaman belakang Holiday Inn Resort, Kuta Bali, yang menjadi lokasi "Malam Apresiasi Press Sumatera Go Digital" antara manajemen Telkomsel dengan sekitar 60 wartawan dari area Sumatera, Rabu (5/5) malam.
Di salah satu sudut, berdiri tenda berukuran 3x3 meter yang bertuliskan "Digital News Studio". Di dalamnya terdapat kamera untuk merekam, sistem pencahayaan, dan layar yang menjadi latar belakang.
Kehadiran tenda "Digital News Studio" itu menjadi simbol dari kehendak kuat Telkomsel untuk menggandeng media massa dalam mengembangkan peran serta masyarakat memanfaatkan akses internet jaringan 4G Long Term Evolution (LTE), khususnya melalui layanan video.
"Di tenda sesederhana itu, kita bisa membuat video yang menyajikan news yang diformat secara digital," kata Executive Vice President Area Sumatera Telkomsel, Paulus Djatmiko.
Selain Paulus, juga menjadi pembicara dalam acara "Malam Apresiasi" tersebut, Vice President Business Support Andri Firdiansyah, General Manager Digital Product Area Expansion Sumatera Telkomsel Robby Aris Cahyady, dan GM Legal Support Sumatera, Ida Rohana.
Paulus mengatakan, Telkomsel siap bekerjasama dengan media massa dengan mengenalkan cara kerja "Digital News Studio", mulai dari perangkat keras, perangkat lunak, hingga aplikasi yang digunakan.
"Sehingga, pada saatnya, media bisa menghasilkan video yang isinya tak hanya informatif, tetapi juga menarik untuk dinikmati oleh masyarakat," ujarnya.
Tak hanya itu, Telkomsel bahkan siap membantu dalam mendistribusikan news content tadi melalui SMS ataupun layanan lain. Paulus mencontohkan, satu media sudah membuat video mengenai suatu peristiwa, yang mana video itu kemudian di-upload ke YouTube atau media online yang bersangkutan.
Melalui kerjasama Telkomsel, maka highlight berita tersebut, bersama link yang memuat video dimaksud, dikirimkan ke para pelanggan Telkomsel melalui SMS. Pelanggan yang tertarik dengan berita tersebut bisa langsung mengklik link yang tertera.
Ke depan, upaya Telkomsel untuk mengembangkan peran serta masyarakat dalam memanfaatkan akses internet 4G juga dilebarkan ke dunia pendidikan. Paulus mencontohkan, seorang guru bisa membuat video berisi konten pendidikan yang kemudian di-upload ke YouTube, dan Telkomsel akan membantu menyebarkan link di YouTube ke para siswa.
Di dunia pariwisata pun, Telkomsel siap berkolaborasi untuk mempromosikan objek-objek wisata yang memiliki nilai lebih. Misalnya, kerjasama dengan pemkab-pemkab, yang mana mereka membuat video mengenai objek wisata yang ada di daerahnya yang kemudian di-upload ke YouTube atau media onlinenya, dan Telkomsel akan membantu menyebarkan highlight dan link dari video tersebut.
Menjadi pertanyaan, mengapa Telkomsel 4G fokus ke layanan video? Data menunjukkan, jumlah pengakses video bertumbuh pesat, jauh di atas pertumbuhan teks dan gambar.
Survei yang dilakukan oleh Asosiasi Penyelenggara Jaringan Internet Indonesia (APJII) pada 2016 memperlihatkan, dari total populasi 256,2 juta jiwa, sebanyak 132,7 juta orang Indonesia telah terhubung ke internet. Sebanyak 65 persen di antaranya berada di Pulau Jawa, dan yang di Sumatera 15,7 persen.
Media sosial merupakan jenis konten internet yang paling diakses yang mencapai 97,4 persen atau 129,2 juta. Lalu di belakangnya hiburan 96,8 persen (128,4 juta), berita 96,4 persen (127,9 juta), pendidikan 93,8 persen (124,4 juta), komersial 93,1 persen (123,5 juta), dan layanan publik 91,6 persen (121,5 persen).

 
	
										
 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
				
			:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Ihsan-Relakan-Istrinya-Layani-Novrianto-tapi-Hotspot-HP-Jadi-Malapetaka.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Pengakuan-Ihsan-Bunuh-Novrianto.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Suci-Meradang-Suami-Main-Serong-dengan-Dokter.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Jasad-pria-terbungkus-terpal-ditemukan-terkubur-di-kebun-warga-awalnya-dikira-bangkai-sapi.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Wakil-Bupati-Pidie-Jaya-Hasan-Basri-dilaporkan-ke-polisi-gegara-pukul-kepala-SPPG-MBG.jpg)