Pohon Tumbang di Tengah Rel

BREAKING NEWS: Pohon Tumbang Halangi Laju KA Seminung

Pantauan Tribun Lampung, pihak BPBD sedang berupaya memotong pohon agar kereta api dapat melintas.

Penulis: hanif mustafa | Editor: wakos reza gautama
Tribunlampung.co.id/Hanif Mustafa
Pohon tumbang di tengah rel mengakibatkan keterlambatan jadwal keberangkatan kereta api 

Laporan Reporter Tribun Lampung Hanif Mustafa

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDARLAMPUNG - Kereta Api Seminung berhenti di tengah perlintasan rel Pajajaran Gunung Sulah. Hal ini disebabkan adanya pohon Albasia yang tumbang menghalangi jalur  rel kereta api, Minggu (15/10/2017).

Kejadian ini bermula saat angin kencang sekitar pukul 13.30 WIB. Tidak ada korban jiwa dari musibah ini. Hanya saja salah satu rumah milik warga mengalami kerusakan ringan.

Selain itu, mengakibatkan keterlambatan jadwal kereta api.

pohon tumbang
pohon tumbang (Tribunlampung.co.id/Hanif Mustafa)

Pantauan Tribun Lampung, pihak BPBD sedang berupaya memotong pohon agar kereta api dapat melintas.

Sebanyak tujuh personil BPBP berusaha memotong dahan dan batang pohon dengan gergaji mesin. Adapun beberapa petugas yang menggunakan golok.

pohon tumbang
pohon tumbang (Tribunlampung.co.id/Hanif Mustafa)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved