Kisah 4 Wanita yang Rela Hilangkan Gairah Seks Demi Tubuh Sempurna
Penelitian terbaru menunjukkan, terlalu banyak olahraga bisa membunuh gairah seks. University of North Carolina belum lama ini
Gram per gram kelebihan berat badan rontok—dan ini lebih baik dari diet-diet sembarangan.
Aku sekarang berlatih tiap pagi pukul 05.30, selama dua jam, lalu melakukan kardio satu jam tiap malam.
(Tapi) itu benar-benar berdampak pada hubunganku. Aku belum berkencan dengan Jordan sejak Januari lalu dan libidoku telah lenyap.
Saat ini aku tidak punya dorongan seks sehingga Jordan dan aku belum bercinta selama dua bulan. Jordan membencinya tapi ia tahu itu bukan karena aku tidak mencintainya. Aku begitu mencintai latihanku dan sejak dua bulan lalu aku berhenti dari kerja untuk fokus pada ini.
Pada April aku berada di urutan kedua di UK Bodybuilding and Fitness Federation National Finals dan lolos kualifikasi untuk tiga besar kejuaran nasional.
Libidoku memang hilang tapi aku terlihat lebih baik dan sekarang jauh lebih sehat.
Aku berharap Jordan tetap menemaniku (meski) tanpa seks.”
“Aku tidak butuh hubungan”
Pecandu kebugaran Gabriella Prior (22) dari Bournemouth, sekitar 100 mil barat daya London, lebih suka berada dalam kondisi fit daripada punya kehidupan seks yang indah.
Ia belum berhubungan seks lebih dari 18 bulan. Ia bilang:
“Pada awal 2016, aku hampir tidak pernah berolahraga. Aku pergi minum, menikmati akhir pekan dengan bermalas-malasan, punya pacar dan kehidupan seks yang hebat. Aku tidak depresi tapi merasa tidak punya hobi.
Suatu pagi, aku memutuskan bergabung dengan klub gym tinju House of Pain. Aku gugup tapi ketika melakukannya, aku penuh energi sehingga tidak sabar untuk melakukannya lagi.
Berolahraga sekarang seperti obat bagiku. Dalam beberapa minggu aku berlatih dua kali sehari selama dua jam tiap sesi, lima atau enam hari seminggu. Aku masih melakukannya sekarang.
Latihan itu 100 persen berupa angkat berat, duel, dan kardio. Tinju adalah olahraga yang tidak bisa kau lakukan dengan setengah-setengah.
Aku hampir tidak bisa mengikat tapi sepatu sendiri setelah berlatih, lebih-lebih memikirkan seks. Dulu aku punya beberapa pacar, tapi mereka sudah kabur.
