Ya Allah, Yati
Siti Munawaroh tak kuasa menahan tangis saat berjumpa Marhayati di Bandara Soekarno-Hatta, Kamis (8/2) dini hari.
LAPORAN REPORTER TRIBUN LAMPUNG ENDRA ZULKARNAIN DAN GUSTINA ASMARA
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, TULANGBAWANG - Siti Munawaroh tak kuasa menahan tangis saat berjumpa Marhayati di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (8/2/2018) dini hari. Ibu dan anak yang terpisah tanpa kabar selama 14 tahun ini langsung berpelukan melepas kangen.
Tribun mendapat video momen perjumpaan Marhayati dan ibunya dari Hafizi, mahasiswa Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung asal Thailand.
Dalam video tersebut, Marhayati yang tiba di Bandara Soetta tampak memeluk ibunya, Siti Munawaroh.
Tangis keduanya pecah saat berpelukan.
"Ya Allah, Yati," kata Siti Munawaroh sembari terisak.
Kepada Tribun, Siti mengaku terharu berjumpa putrinya.
"Saya langsung nangis dan meluk anak saya. Sudah 14 tahun nggak ketemu, akhirnya bisa lihat dia lagi," tuturnya melalui ponsel, Kamis pagi.
Tak hanya Siti, anggota keluarga lainnya yang ikut menjemput juga tak kuasa menahan tangis. "Nangis semua. Sedih, bahagia, bisa ketemu lagi," ujar Siti.
Marhayati yang menumpang pesawat Air Asia dari Bangkok, Thailand, tiba di Bandara Soetta pada Kamis dini hari sekitar pukul 01.00 WIB.
Setelah momen perjumpaan di bandara, Marhayati bersama rombongan ibunya keluar dari bandara sekitar pukul 03.00 WIB.
"Seneng campur sedih. Udah nggak takut lagi. Pengen deket sama ibu," tutur Marhayati melalui ponsel.
Hafizi, mahasiswa UIN Lampung asal Thailand yang menemani perjalanan Marhayati, berterimakasih kepada Konsulat Jenderal RI di Songkhla, Thailand, yang telah membantu kepulangan Marhayati.
"Alhamdulillah sudah sampai Indonesia. Terimakasih sama Konsulat Songkhla dan Kedutaan Besar RI yang bantu dan memfasilitasi perjalanan," jelas Hafizi melalui ponsel, Kamis pagi.
Marhayati dan ibunya pulang ke Lampung menumpang Bus Laju Prima dari Terminal Kalideres, Jakarta. Kepada Tribun, Hafizi mengirim foto tiket bus yang akan membawa mereka ke Bandar Lampung. Berdasarkan jadwal pada tiket, bus berangkat pada pukul 16.28 WIB.
Jika menghitung perjalanan darat dari Jakarta ke Bandar Lampung normalnya sekitar delapan jam, maka rombongan Marhayati akan tiba pada Jumat (9/2) dini hari pukul 00.25 WIB. Bisa lebih cepat atau lebih lambat, tergantung kecepatan bus.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/marhayati-dengan-keluarganya_20180208_072547.jpg)