VIDEO: 21.523 Peserta Ikut SBMPTN
Seleksi yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia ini diselenggarakan dengan dua kategori, yakni ujian berbasis komputer dan manual.
Penulis: Okta Kusuma Jatha | Editor: Daniel Tri Hardanto
Laporan Live Streaming Reporter Tribun Lampung Bayu Saputra
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG – Sebanyak 21.523 peserta mengikuti ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) di Universitas Lampung, Selasa, 8 Mei 2018.
Mereka terbagi dalam beberapa pilihan, yakni 9.150 peserta sains dan teknologi, 8.472 peserta sosial dan humaniora, serta 3.901 peserta campuran.
Baca: BI Sebut di Lampung Ada Pabrik Uang Palsu
Baca: VIDEO: Mimpi Banjir, Marsanah Malah Tertimpa Longsor
Tes dilaksanakan di 1.062 ruangan, di mana setiap ruangan dikawal dua pengawas.
Seleksi yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia ini diselenggarakan dengan dua kategori, yakni ujian berbasis komputer dan manual. Ada pula penyandang disabilitas yang mengikuti SBMPTN di ruangan terpisah. (*)