Meski Aktivitas Gunung Anak Krakatau Meningkat, Darius Sinathrya & Donna Agnesia Ajak Anak Camping
Beberapa waktu terakhir ini, aktivitas vulkanik Gunung Anak Krakatau (GAK) kembali meningkat.
Penulis: Teguh Prasetyo | Editor: Teguh Prasetyo
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Beberapa waktu terakhir ini, aktivitas vulkanik Gunung Anak Krakatau (GAK) kembali meningkat.
Merujuk data dari Vucano Activity Report (VAR), pada Minggu (1/7/2018) lalu, terjadi 139 letusan dengan amplitudo 26-74 mm dan durasi 26-104 detik.
Baca: Ponsel Berbunyi Saat Perbaiki Lampu Jalan, 2 PNS Terjatuh dari Ketinggian 4 Meter dan Satu Tewas!
Terjadi juga gempa tremor non harmonik 42 kali dengan amplitudo 9-34 mm dan durasi 42-174 detik.
Lalu gempa vulkanik dangkal sebanyak 12 kali dengan ampitudo 4-28 mm dan durasi 5-6 detik.
Pengamatan lainnya terjadi gempa vulkanik satu kali dengan amplitudo 66 mm, S-P :1 detik dan durasi 20 detik.
"Dari pengamatan visual melalui CCTV pada malam hari terpantau adanya sinar api dan guguran lava pijar dari kawah gunung. Pengamatan hari ini (kemarin) aktivitas secara visual terhalang kabut, data aktivitas harian baru akan muncul nanti setelah 24 jam," terang Andi Suardi, Kepala Pos Pantau GAK di Desa Hargo Pancuran, Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan, Senin 2 Juli 2017.
Baca: Nikita Mirzani Putuskan Hijrah dengan Kenakan Jilbab, Uya Kuya Menangis Terharu
Andi menambahkan, pola erupsi GAK strombolian, yakni asap/abu dari kegiatan aktivitas pada kawah gunung akan membentuk seperti tiang tinggi yang menjulang.
Tak hanya itu saja, gunung api yang terus mengalami pertumbuhan tersebut memiliki periode peningkatan aktivitas rentang 1-8 tahun.
Peningkatan aktivitas cukup menonjol tercatat pada 1995, 2001 dan 2007, 2012 dan 2018.
Selain itu, GAK terus mengalami pertumbuhan, ketinggian gunung itu saat ini mencapai sekitar 310 meter dari permukaan laut.
Terkait status GAK, ia menyatakan, masih berada pada level II waspada.
Makanya bila mengacu pada status itu, nelayan dan wisatawan dilarang mendekat dalam jarak 1-2 kilometer.
Baca: Tak Hanya TGB, Sebelumnya Ada Tokoh Pendukung Prabowo Subianto yang Beralih ke Presiden Jokowi
Peningkatan aktivitas Gunung Anak Krakatau tersebut, kali pertama terjadi pada Kamis 18 Juni 2018 lalu
Saat itu, ada kepulan asap putih setinggi 100 meter.
Tak hanya itu saja, aktivitas GAK yang berada di Selat Sunda terpantau mengalami peningkatan aktivitas.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/aktivitas-anak-gunung-krakatau_20180628_172831.jpg)