Video Tribun Lampung
VIDEO Ramadan di Mata Milenial Lampung Nuvus: Bukber Itu Quality Time
Novia Hayatunnuvus, milenial Lampung, menyambut bulan suci ramadan 2019
Penulis: Wahyu Iskandar | Editor: wakos reza gautama
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, - Ramadan 2019 telah tiba dan disambut suka cita kaum muslim dimanapun berada.
Tak terkecuali kaum milenial Lampung. Satu diantaranya Novia Hayatunnuvus.
Ia menjelaskan, Ramadan biasa dimanfaatkan untuk berkumpul bersama keluarga.
Menurutnya, di luar bulan puasa sulit untuk mendapatkan quality time bareng keluarga.
"Ramadan lah yang bisa membuat sering bersama keluarga. Seperti saat buka puasa dan santap sahur. Lalu tarawih bareng," jelas Nuvus, sapaan akrab gadis ini.
Selain itu ia memanfaatkan waktu ngabuburit untuk bertemu teman kampus atau reunian bersama teman sekolah dulu.
"Jadi bisa ngobrol bareng di mall atau restoran sambil nunggu buka puasa," jelasnya.
Momen buka puasa bersama teman imbuhnya dimanfaatkan untuk ngobrol bareng sekaligus berswafoto.
Untuk itu menurut Nuvus, menyukai lokasi bukber yang tempatnya asyik buat kumpul bareng teman plus menyediakan aneka kuliner enak.
Mengenai budget berbuka puasa Nuvus minimal menyiapkan Rp 100 ribu atau lebih tergantung tempat.
Ia lebih suka berbuka dengan makanan berat seperti langsung menyantap nasi.
Tampilan outfit pun tak luput dari perhatiannya saat bukber bersama teman.
Gadis kelahiran Wonosobo 3 November 1997 ini suka fesyen simpel namun elegan.
“Seperti memakai celana berbahan kulot atau bahan. Lalu dipadukan dengan outer atau blouse. Gaya hijabnya lebih suka dengan model segi empat dan dibuat sesimpel mungkin,” jelasnya.
Mahasiswi Ilmu Komunikasi Unila berharap, amalan ibadahnya lebih baik daripada bulan-bulan lainnya di luar Ramadan. Ia ingin bisa menjalankan salat tarawih rutin terkecuali saat menstruasi.