Disebut Istri Siri Oknum Prajurit TNI, Jasad Wanita dalam Karung Diduga Hamil
Fakta terbaru terkait penemuan jasad wanita dalam karung di saluran irigasi, terungkap. Korban merupakan istri siri oknum prajurit TNI.
Saat melihat jenazah JM, Upo tak menyangka anaknya meninggal dengan cara tragis.
Upo mengaku, ia terakhir kali melihat JM meninggalkan rumahnya pada Selasa lalu.
Sejak itu, ia tak pernah lagi datang ke rumahnya hingga kabar buruk tentang kematian anaknya datang.
"Saya tak menyangka kalau ia meninggal dengan cara tragis seperti ini."
"Sangat menyayat hati karena ditemukan dalam karung dan dibuang di saluran irigasi," ujar Upo saat ditemui di Rumah Sakit Umum Daerah Polewali Mandar, Jumat.
4. Polisi masih buru pelaku
Kasat Reskrim Polres Polewali Mandar AKP Syaiful Isnaeni menyebutkan, meski jejak korban kini sudah bisa dilacak, polisi hingga kini masih menyelidiki pelakunya.
Syaiful menyebutkan, penyidik Polres Polman tengah menunggu kedatangan tim puslabfor Polda Sulsel untuk melakukan proses autopsi jenazah JM untuk mengungkap penyebab pasti kematian.
“Sampai hari ini, pihak penyidik kepolisian Polres Polman belum menetapkan siapa pelaku pembunuhan korban."
"Kita masih menunggu hasil puslabfor Polda Sulsel yang hari in akan melakukan outofsi jenazah korban,” jelasnya, Sabtu (5/10/2019).
5. JM istri siri dari anggota TNI di Kodim 1402
Identitas mayat terbungkus karung di saluran irigasi di Polewali Mandar akhirnya terungkap.
Menurut Upo, suami JM yang berinisial N, menghilang sejak penemuan mayat JM.
Sementara itu, JM hilang sejak Selasa (2/10/2019).
N diketahui merupakan anggota Kodim 1402 Polmas.