Dikenal Tajir, Artis Nella Kharisma Belanja Kain Kiloan Murah di Pasar
Dikenal Tajir, Artis Nella Kharisma Belanja Kain Kiloan Murah di Pasar Rakyat
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Pedangdut Nella Kharisma bisa dibilang sebagai penyanyi yang sudah dikenal banyak orang.
Tawaran manggung-nya pun sudah banyak. Lagu-lagunya dikenal publik.
Selain bersuara merdu, Nella Kharisma juga memiliki wajah cantik.
Ketenaran yang didapat Nella Kharisma tentunya berasal dari kerja keras.
Dulu Nella Kharisma menyanyi dari panggung kecil di desa ke desa lainnya.
Kini, Nella Kharisma sudah bisa mengisi acara yang lebih besar dan wara-wiri di layar kaca.
• Download Lagu Nella Kharisma Satu Hati sampai Mati MP3, Video Lagu Dangdut Koplo Nella Kharisma
Melansir dari Tribun Jogja, penghasilan Nella Kharisma ditaksir bernilai fantastis.

Diperkirakan bayaran Nella Kharisma untuk sekali manggung sekitar Rp 40 juta.
Dalam sebulan, kemungkinan Nella Kharisma mengisi 20 acara.
Berarti, dari hasil manggung saja, Nella Kharisma bisa mengantongi Rp 800 juta sebulan.
Eits, tak sampai di situ saja.
Selain menyanyi, Nella Kharisma juga mendapat pundi-pundi dari endorse beberapa produk di akun Instagram pribadinya.
• Download Lagu MP3 Gurauan Berkasih Nella Kharisma, Dangdut Koplo Dilengkapi Lirik Lagu
Dari penghasilan di luar manggung itu dalam sebulan mencapai Rp 200 juta hingga Rp 300 juta.
Dalam sebulan, penghasilan Nella Kharisma ditaksir mencapai Rp 1 miliar.
Memiliki penghasilan bernilai fantastis tidak membuat Nella Kharisma lupa daratan.
Pedangdut cantik itu tetap hidup sederhana.

Melansir dari Nakita, Nella Kharisma ternyata masih suka berbelanja di pasar tradisional untuk keperluan baju manggungnya.
Salah satunya di toko milik Sri Winarni di Jalan Urip Sumohardjo, Yogyakarta, Jumat (1/2/2019).
Di toko tersebut, Nella Kharisma membeli kain kiloan dengan harga miring.
"Saya sengaja mampir ke toko kain kiloan untuk membeli beberapa jenis kain sebelum tampil di salah satu tempat hiburan di Yogyakarta," kata Nella Kharisma di sela-sela berbelanja kain kiloan.
Bagi Nella Kharisma, kain yang dipakainya tidak harus berharga mahal.
Lagi pula, koleksi kain kiloan di toko tersebut cukup banyak dan variatif.
• Download Lagu MP3 Jangan Nget Ngetan Nella Kharisma beserta Video Klipnya
Selain itu, kain kiloan yang dibeli Nella Kharisma berkualitas baik walaupun harganya terjangkau.
"Hal ini yang membuat saya tertarik untuk membeli beberapa jenis kain sebagai bahan baju. Saya tidak terlalu mementingkan jenis bahannya yang penting nyaman dipakai," tutur Nella Kharisma.
Kabarnya, Nella Kharisma menghabiskan Rp 1 juta untuk belanja kain kiloan.
Nella membeli kain brokat 3,3 kg, kain jaguar 5 kg, dan kain katun linen 0.65 kg.
Kain kiloan tersebut akan dibuat baju manggung.

Nella Kharisma dan Via Vallen Satu Panggung
Bisa melihat pedangdut Via Vallen dan Nella Kharisma berada pada satu momen yang sama adalah momen langka.
Kendati sama-sama berasal dari Jawa Timur, keduanya jarang bertemu karena kesibukan masing-masing.
Namun, sekarang sudah berbeda. Via Vallen dan Nella Kharisma dikontrak khusus oleh calon Gubernur jawa Timur Saifullah Yusuf.
• Download Lagu MP3 Jangan Nget Ngetan Nella Kharisma beserta Video Klipnya
Gus Ipul, sapaan akrab Saifullah Yusuf, memilih dua pedangdut yang sedang naik daun itu untuk menjadi model dan pengisi suara lagu kampanye berjudul "Kabeh Sedulur, Kabeh Makmur", Senin (22/1/2018).
Melansir dari Kompas.com, Gus Ipul menjelaskan, ia tidak menaruh target khusus dengan menggaet Via dan Nella.
"Kami tidak bicara target perolehan suara. Sebab, memang suara keduanya saya rasa cocok dan pas untuk menyanyikan lagu itu," kata Gus Ipul.
Sementara itu, Via Vallen mengaku tertarik dengan lagu tersebut karena liriknya.
"Liriknya cukup menggugah, saya tertarik," kata Via Vallen.
Sedangkan Nella Kharisma mengaku mendapat kebanggaan tersendiri dengan menjadi pengisi suara lagu kampanye Gus Ipul.
"Liriknya bagus dan mengena sekali," ujar Nella.
Melihat di media sosial, banyak netizen khususnya penggemar dangdut begitu mengapresiasi duet Via dan Nella.
Beredar pula sebuah video yang memperlihatkan keduanya tengah berpelukan kemudian tersenyum ke arah kamera.
Menurut netizen, momen Via dan Nella tengah berpelukan itu merupakan 'momen emas'.
• Download Lagu Kartonyono Medot Janji MP3 Nella Kharisma, Lirik Lagu dan Video Klip
Ada pula yang menyebut barangsiapa yang bisa menggaet Via dan Nella, maka akan merangkul suara Jawa Timur.
Sebagian netizen lain menyebut Via Vallen dan Nella Kharisma adalah Raisa dan Isyananya dunia dangdut.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Nella Kharisma Penghasilannya Fantastis, Ternyata Gaya Hidupnya Sederhana Seperti Ini
# Dikenal Tajir, Artis Nella Kharisma Belanja Kain Kiloan Murah di Pasar