Berita Nasional

Viral Video Driver Ojol Saling Bantu meski Beda Warna

Momen langka ini terekam jelas di video yang diunggah akun Instagram ceritaojekonline.id, Jumat 25 September 2020.

Penulis: taryono | Editor: taryono
instagram
Viral Video Driver Ojol Saling Bantu meski Beda Warna 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Seorang driver ojek online (ojol) panen pujian setelah dirinya membantu driver ojek online (ojol) lainnya yang beda warna alias beda perusahaan.

Momen langka ini terekam jelas di video yang diunggah akun Instagram ceritaojekonline.id, Jumat 25 September 2020.

Rekaman menunjukkan driver ojol warna hijau sedang mendorong motor driver ojol warna kuning menggunakan kakinya.

Tampak penumpang wanita duduk di belakang motor si kuning sedang bermasalah.

Kedua driver ojol beda warna tersebut kemudian melaju pelan di jalan beraspal.

Tidak dijelaskan di mana video tersebut direkam, namun tindakan si driver ojol hijau banjir pujian netizen.

"Beda warna tetap salam 1 aspal," tulis akun @ceritaojekonline.id dalam unggahannya.

Sementara dalam unggahan lainnya, sejumlah driver ojek online warna hijau tampak membantu rekan seprofesinya.

Driver Ojol Hujan-hujan Antar Pesanan, Ternyata Lokasi yang Dituju Rumah Kosong

Driver Ojol Ditipu Orderan Fiktif, Uang di ATM Ludes

Driver ojol yang disebut bapak-bapak itu awalnya sedang membawa penumpang, namun motornya mogok di jalan.

Datanglah 2 driver ojol yang menawarkan bantuan.

Tampak dalam rekaman singkat, kedua driver ojol berbagi tugas.

Satu membawa penumpang, satunya lagi mendorong motor mogok driver bapak-bapak.

"Ojek bukan hannya sekedar Profesi dan Jasa tapi dari gojek saya mengenal arti dari sebuah solidaritas kepada sesama,kekompakan dan sebuah kekeluargaan. Yuk lakukan yg terbaik sudah kah anda melakukan kebaikan hari ini kepada sesama?...," tulis akun @ceritaojekonline.id.

Driver Ojol Tertipu

Audy Hamdani (59), driver ojek online, jadi korban orderan fiktif.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved