Kabar Artis
Artis Nia Ramadhani Nasihati Jessica Iskandar
Keputusan Jessica Iskandar pindah ke Bali membuat Nia Ramadhani jarang untuk bertemu dengan sahabatnya.
Penulis: Bambang Irawan | Editor: Ridwan Hardiansyah
"Lo heboh di Jakarta, kabur ke Bali. Syuting segala macam ditinggal."
"Aku pas lihat programmu sama mantan (Richard Kyle) kaget pertamanya, tetapi tahunya itu re-run," jelas Nia Ramadhani.
Baca juga: Artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Rayakan Ulang Tahun Pernikahan di Labuan Bajo
Baca juga: Suami Nita Thalia, Nurdin Rudythia Sebut Uang Bulanan Istrinya Capai Rp 30 Juta
"Mungkin sudah saatnya ada pencerahan."
"Aku gak minta Tuhan untuk dicepatkan prosesnya tetapi menikmati prosesnya," jelas Jessica Iskandar.
Lebih lanjut, Nia mempertanyakan Instagram Stories Jessica Iskandar yang memperlihatkan ekspresi menangisnya.
Jessica berdalih postingan itu hanya iseng semata untuk mengetes rasa air mata asin atau tidak.
Meski demikian, istri Ardi Bakrie merasakan postingan Jessica Iskandar yang menangis itu imbas asmaranya yang pupus.
"Sekali merasakan air mata itu asin," dalih Jessica.
"Hidup sekarang gimana?" tanya Nia.
"Dimanis-manisin aja deh. Sekarang kayaknya lagi di titik pencarian kebahagiaan," ujar Jessica.
Jessica menyatakan, saat ini sudah tak terlalu bersedih karena asmaranya tersebut.
"Manusia itu boleh sedih, marah dan benci serta segala macamnya."
"Makanya nangis jangan ditahan."
"Pas Jedar di masa-masa saat itu aku bilang jangan ditahan untuk menangis."
"Yang bisa bantu itu cuma waktu, nantinya bisa sembuhkan sendiri."
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/pesan-nia-ramadhani-karena-jessica-iskandar-kerap-nangis.jpg)