Biodata Artis

Biodata Marcella Simon Pemeran Bella di Sinetron Istri Tercinta dan Daftar Film yang Dibintanginya

Berikut biodata Marcella Simon pemeran Bella di sinetrin Istri Tercinta, simak perjalanan karier dan daftar sinetron yang dibintanginya.

Penulis: Resky Mertarega S | Editor: Reny Fitriani
Tribunnews.com
Biodata Marcella Simon Pemeran Bella di Sinetron Istri Tercinta dan Daftar Film yang Dibintanginya 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Buat kalian penggemar sinetron Istri Tercinta, berikut biodata Marcella Simon pemeran Bella di sinetrin Istri Tercinta, simak perjalanan karier dan daftar sinetron yang dibintanginya.

Marcella Simon adalah seorang aktris dan model Indonesia yang lahir pada 9 Mei 1989.

Marcella Simon berperan dalam sinetron terbaik SCTV yang berjudul Istri Tercinta.

Istri Tercinta adalah sebuah sinetron Indonesia produksi SinemArt yang ditayangkan perdana pada 30 Oktober 2020 pukul 16.35 WIB di SCTV.

Sinetron ini dibintangi oleh Citra Kirana, Rezky Aditya, Samuel Zylgwyn, Raya Kohandi, Zack Lee, Marcella Simon, dan masih banyak lagi.

Marcella Simon merupakan sahabat dari Cut Meyriska, istri dari Roger Danuarta.

Pada September 2019, Marcella Simon mengejutkan netizen karena memutuskan untuk mualaf atau menjadi pemeluk agama Islam.

Hal tersebut ditunjukkan dalam unggahan Instagram di akun milik Cut Meyriska, @cutratumeyriska.

Video tersebut juga diunggah kembali oleh Marcella Simon dalam akun Instagram pribadi miliknya, @marcella_simon.

Dalam unggahan tersebut Marcella Simon mengucapkan terima kasih kepada teman-teman yang mendampingi serta ustaz yang membimbing yaitu Adi Hidayat dan Felix Siauw.

Baca juga: Biodata Samuel Zylgwyn Pemeran Rio di Sinetron Istri Tercinta dan Sinetron yang Dibintanginya

Perjalanan Karier

Marcella Simon mengawali karier dengan menjadi satu dari pemeran film televisi (FTV) 'Keriting Lagi? Cape Deh!' bersama Ana Pinem pada 2007.

Pada tahun yang sama Marcella Simon juga membintangi sinema elektronik atau sinetron bertajuk 'Safira'.

Pada 2010 Marcella Simon juga membintangi sinetron 'Mister Olga' dan melakukan debut layar lebar dengan menjadi pemeran dalam film 'Sweetheart'.

Dalam film tersebut Marcella Simon beradu akting dengan Marcel Chandrawinata dan Ayu Azhari.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved