Apa Itu
Apa Itu Produksi
Inilah pembahasan apa itu produksi yang ada dalam kunci jawaban tema 8 kelas 5 halaman 115.
Penulis: Reni Ravita | Editor: putri salamah
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Inilah pembahasan apa itu produksi yang ada dalam kunci jawaban tema 8 kelas 5 halaman 115.
Dalam usaha memenuhi kebutuhan hidupnya manusia harus melakukan kegiatan ekonomi.
Salah salah satu jenis atau macam dari kegiatan ekonomi adalah produksi.
Produksi merupakan kegiatan menghasilkan barang maupun jasa atau kegiatan menambah nilai kegunaan atau manfaat suatu barang.
Baca juga: Apa Itu GOAT dalam Olahraga? Atlet Penerima Gelar GOAT
Baca juga: Apa Itu Kain Tapis
Dalam buku Manajemen Operasi Produksi (2020) Andy Wijaya dan kawan-kawan, produksi adalah proses menghasilkan sesuatu baik berbentuk barang maupun jasa dalam sesuatu periode waktu dan memiliki nilai tambah bagi perusahaan.
Produksi juga bisa disebut sebagai proses penciptaan barang dan jasa.
Barang dan jasa sering diperjualbelikan untuk dikonsumsi masyarakat.
Barang dan jasa merupakan hasil keluaran dari kegiatan operasi produksi.
Umumnya barang dan jasa ada yang dikonsumsi secara langsung.
Akan tetapi ada juga yang diolah menjadi produk lain.
Baca juga: Apa Itu Imajinasi
Baca juga: Apa Itu Petir
Barang dan jasa memiliki berbagai variasi, seperti kualitas, ukuran, model, dan lainnya.
Tujuan Produksi Tujuan produksi antara lain sebagai berikut:
Untuk memenuhi kebutuhan konsumen.
Berupaya untuk memperoleh keuntungan yang sebesar-besarnya.
Menghasilkan barang setengah jadi guna memenuhi kebutuhan produksi selanjutnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/apa-itu-produksi.jpg)