Bandar Lampung
Motor Mahasiswa Hilang saat Berkunjung ke Rumah Neneknya di Jagabaya II, Korban Sempat Kejar Pelaku
Motor Mahasiswa Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Persatuan Guru Republik Indonesia Lampung, hilang saat korban berkunjung ke rumah neneknya
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Motor Mahasiswa Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Persatuan Guru Republik Indonesia (STKIP PGRI) Lampung, hilang saat korban berkunjung ke rumah neneknya di Jalan Padjajaran, Gang Delta, Jagabaya II, Bandar Lampung, Kamis (1/4/2021).
Motor yang hilang yakni Honda Beat berwarna biru putih bernomor polisi BE 2556 AAJ.
Korban Restha Sertyan (23) mengaku sempat mengejar pelaku saat melihat satunya masih berada di lokasi.
Namun pengejaran terhenti saat pelaku menodongkan pistol ke arahnya.
Baca juga: Ditodong Begal Bersenpi, Driver Ojol di Bandar Lampung Pasrah Motornya Dibawa Kabur
Baca juga: Motor Guru Les Privat Hilang di Halaman Indekos Jalan Purnawirawan saat Akan Berangkat Mengajar
Ia mengatakan saat itu dirinya dan adiknya sedang berkunjung ke rumah nenek.
"Saat itu kami sedang berkunjung ke rumah nenek. Sekitar jam setengah 2, kami sampai di rumah nenek," kata Restha, Jumat (2/4/2021).
"Setelah kami sampai di rumah nenek, motor saya parkirkan di depan rumah nenek. Kondisi motor saat itu dalam posisi dikunci stang. Lalu kami berdua masuk ke dalam rumah," sambungnya
Restha mengatakan setengah jam kemudian dirinya mendengar suara berisik dari luar rumah.
"Mendengar suara berisik tersebut, saya dan adik saya langsung ke luar rumah. Ternyata suara berisik itu dari suara helm yang terjatuh," kata Restha.
Restha mengatakan saat ia dan adiknya ke luar rumah motor sudah tidak ada, yang terlihat hanya helm yang telah terjatuh.
Baca juga: Dinilai Tak Demokratis, PKB Bandar Lampung Desak MLB
Baca juga: Kontraktor Bachtiar Gunawan Sebut Dulu Tak Ada Ijon Proyek di Lampung Tengah
motor mahasiswa hilang
curanmor di Bandar Lampung
curanmor
Jagabaya II
berita Bandar Lampung terbaru
berita Bandar Lampung hari ini
Tribunlampung.co.id
Pemilik Diler Motor Bekas di Bandar Lampung Ditipu Konsumennya |
![]() |
---|
Beli Tembakau Sintetis via Online, 3 Pemuda di Bandar Lampung Diciduk Polisi |
![]() |
---|
Kemenag Lampung Instruksikan Kemenag Kabupaten/Kota Lakukan Mitigasi Persiapan Ibadah Haji 2021 |
![]() |
---|
Bikin SKCK Kini Bisa di Rumah Lewat Program SKCK Jak Nuwo, Ini Caranya |
![]() |
---|
Pemkot Bandar Lampung Dorong Pelaku UKM Manfaatkan Android sebagai Sarana Pemasaran |
![]() |
---|