Konflik Israel Palestina

Roket Hamas Palestina Bongkar Kelemahan Iron Dome Canggih Milik Israel

Kelemahan sistem canggih pertahanan Israel berupa Iron Dome atau Kubah Besi terbongkar akibat roket Hamas Palestina. Roket Qassam lolos Iron Dome.

Penulis: Gusti Amalia | Editor: Ridwan Hardiansyah
Menahem KAHANA / AFP
Peristiwa konflik Israel Palestina. Sejumlah roket Hamas Palestina bongkar kelemahan Iron Dome canggih milik Israel. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Kelemahan sistem canggih pertahanan Israel berupa Iron Dome atau Kubah Besi terbongkar akibat roket Hamas Palestina.

Peristiwa Konflik Israel Palestina kembali terjadi pada Mei 2021.

Roket Qassam buatan Hamas adalah menjadi alat yang mampu membuktikan Iron Dome yang dikenal canggih pun punya celah.

David Hambling, kontributor masalah pertahanan di Forbes, menyebut, secara umum, Iron Dome sukses mengurangi dampak serangan roket Brigade Al-Qassam, sayap militer Hamas, di Gaza.

Tetapi faktanya, banyak roket yang berhasil menembus sistem pertahanan Iron Dome yang sudah dikenal efektif itu.

Baca juga: Massa Aksi di Bandar Lampung Minta Pemerintah Kirimkan Pasukan Elite ke Palestina

Saksikan berita YouTube video di kanal YouTube Tribun Lampung News Video.

Bahkan, roket Hamas itu sudah menewaskan beberapa warga sipil Israel.

Dikutip Dailymail, IDF menyebut setidaknya 3.100 roket ditembakkan dari Gaza sejak Senin (11/5/2021).

Ini jumlah terbanyak sejak Konflik Israel Palestina.

Namun, dari jumlah itu, hanya sekitar 1.000 roket yang bisa diadang dan ditembak sebelum mencapai sasaran.

Baca juga: Kaum Hawa Turun ke Jalan Ikut Aksi Bela Palestina di Tugu Adipura Bandar Lampung

Sisanya, sebagian besar jatuh mengenai sasaran permukiman sipil dan sisanya meleset.

Akibat serangan roket Hamas itu, 10 warga Israel tewas dan 200 lain luka.

Menurut Hambling, ada kelemahan dalam sistem Iron Dome, yaitu belum diketahui 'titik saturasi' untuk berapa jumlah maksimum roket yang bisa diurus dalam satu waktu.

Namun belum jelas, berapa jumlah maksimal roket yang bisa dicegat Iron Dome dalam satu waktu.

Artinya, kapasitas sistem pertahanan Iron Dome akan terlampaui, apabila roket yang ditembakkan dari Gaza terlalu banyak.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved