Apa Itu

Apa Itu Konstitusi

Simak, pengertian konstitusi, termasuk dengan awal istilah konstitusi dan wujud konstitusi. Berikut, penjelasan apa itu konstitusi.

Penulis: Virginia Swastika | Editor: Ridwan Hardiansyah
Pixabay/Arek Socha
Ilustrasi. Penjelasan, pengertian konstitusi. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Berikut, penjelasan mengenai apa itu konstitusi.

Dalam dunia pendidikan, istilah konstitusi cukup sering disebut, khususnya di mata pelajaran PPKN.

Meski begitu, masih banyak yang mengetahui perihal apa itu konstitusi.

Berikut, penjelasan selengkapnya yang sudah Tribunlampung.co.id rangkum dari berbagai sumber.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), konstitusi memiliki dua definisi.

Pengertian pertama, konstitusi adalah segala ketentuan dan aturan tentang ketatanegaraan, seperti undang-undang dasar dan sebagainya.

Sementara, pengertian konsitusi yang kedua diartikan sebagai undang-undang dasar suatu negara.

Di dalam laman Encyclopedia Britannica, konstitusi ditafsirkan sebagai badan doktrin dan praktis yang membentuk prinsip pengorganisasian fundamental negara politik.

Baca juga: Apa itu Bilangan Prima

Namun menurut Kiddle.co, pengertian konstitusi suatu negara atau negara bagian merupakan jenis dokumen hukum khusus yang menjelaskan bagaimana pemerintahnya seharusnya bekerja.

Secara sederhana, konstitusi mengatur beberapa hal di bawah ini:

1. Bagaimana para pemimpin negara dipilih dan berapa lama mereka akan bertugas.

2. Bagaimana undang-undang baru dibuat dan hukum lama harus diubah atau dihapus berdasarkan hukum.

3. Seperti apa orang yang diizinkan untuk memilih.

4. Hak-hak apa yang akan dijamin.

5. Bagaimana konstitusi dapat diubah.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved