Rumah
Info Rumah, Tips Manfaatkan Ruang Bawah Tanah yang Terbengkalai
Apakah rumah Anda memiliki ruangan bawah tanah yang kurang termanfaatkan dengan baik? Berikut tips memanfaatkan ruang bawah tanah.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Apakah rumah Anda memiliki ruangan bawah tanah yang kurang termanfaatkan dengan baik?
Mungkin beberapa orang memiliki ruang bawah tanah pada rumah mereka.
Tapi ruangan bawah tanah kini kerap tidak termanfaatkan dengan baik, dan cendrung terbengkalai.
Untuk Anda yang memiliki ruang bawah tanah pada rumah, berikut tips manfaatkan rumah bawah tanah dengan ide kekinian agar dapat digunakan.
Adapun ruang bawah tanah merupakan ruangan fungsional yang sering dilupakan dan terbengkalai.
Banyak orang yang menjadikan ruang bawah tanah sebagai gudang atau penyimpanan barang-barang yang tidak terlalu sering di pakai di keseharian.
Baca juga: Info Rumah, Tips Menata Sudut Ruangan Rumah agar Terlihat Estetik
Padahal, ruangan tersebut dapat dijadikan tempat yang fungsional untuk berkumpul yang menyenangkan bersama keluarga.
Dilansir dari Decorid, berikut tips manfaatkan ruang bawah tanah.
1. Jadikan ruang bermain anak
Bermain adalah dunianya anak-anak.
Mereka bisa menganggap bahwa bermain dimanapun sangatlah menyenangkan.
Ruang bawah tanah Anda dapat Anda jadikan sebagai tempat bermain anak Anda daripada tidak terpakai.
Caranya, Anda perlu mengecat ulang ruangan tersebut dengan menggunakan cat yang memiliki warna yang lebih cerah.
Baca juga: Info Rumah Terbaru, Tips Memilih Wallpaper Dinding yang Estetik
Hal itu karena anak-anak akan lebih menyukai ruangan dengan warna yang hisup.
Tak hanya itu, Anda juga bida menambahkan desain mural ataupun lukisan bergambar pemandangan, hewan atau gambar lainnya yang disukai anak-anak.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/info-rumah-terbaru-tips-manfaatkan-ruang-bawah-tanah.jpg)