Liga Inggris

Live Streaming Man United vs Man City Malam Ini

Live streaming Man United vs Man City, Sabtu 6 November 2021, pukul 19.30 WIB malam ini.

Penulis: Romi Rinando | Editor: taryono
mirror
Ilustrasi : LINK Siaran Langsung Liga Inggris 2021-2022, Big Match Manchester United vs Manchester City Malam Ini 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID -   Live streaming Manchester United vs Manchester City, Sabtu 6 November 2021, pukul 19.30 WIB malam ini.

Link Siaran Langsung Man United vs Man City bisa disaksikan live di MOLA TV. 

Kedua tim saat ini berjarak dua tingkat dan tiga poin di klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022. 

Man City dengan koleksi 20 poin menempati peringkat ketiga.

Mereka unggul tiga angka atas Man United yang berada di urutan kelima dengan raihan 17 poin. 

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Everton vs Tottenham, Ambisi dan Ujian Kedua Antonio Conte?

Manchester United baru saja bermain imbag 2-2 melawan Atalanta, di Matdchday keempat Grup F Liga Champions 2021-2022, Rabu 3 November 2021. 

Dalam laga Atalanta vs Man United yang berlangsung di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Rabu (3/11/2021) dini hari WIB, dua gol Atalanta dicetak oleh Josip Ilicic (12') dan Duvan Zapata (56').

Sementara gol Man United dibukukan Cristiano Ronaldo di injury time, tepatnya menit ke-45+1 dan 90+1. 

Dengan hasil imbang tersebut Man United kini akan menghadapi laga tak kalah berat berjumpa rival se kota Man City. 

Dalam Derby Manchester kali ini, Man United bakal bertindak sebagai tuan rumah.

Ilustrasi : Jadwal Liga Inggris, Man United vs Man City - West Ham vs Liverpool, Empat Tim Papan Atas Saling Jegal
Ilustrasi : Jadwal Liga Inggris, Man United vs Man City - West Ham vs Liverpool, Empat Tim Papan Atas Saling Jegal (AFP)

Tim besutan Ole Gunnar Solskjaer tentu tak boleh meraih hasil negatif jika tak ingin sang juru taktik dipecat.

Pelatih asal Norwegia itu kini sedang dalam kursi panas pemecetan setelah rentetan hasil buruk, terutama kekalahan 5-0 melawan Liverpool.

Namun kemenangan melawan Tottenham dan hasil imbang melawan Atalata di Liga Champions mampu memperpanjang nafas Solskjaer terus bisa menjadi juru taktik bagi Ronaldo cs.

Meski begitu, Solskjaer belum bisa leha-leha kala duduk di kursi pelatih dalam laga yang bertajuk Derby Manchester ini.

Duel melawan Manchester City menjadi laga terakhir bagi pria asal Norwegia tersebut sebelum masuk ke ruang penghakiman pamungkasnya?.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved