Bandar Lampung
Hari Pertama Operasi Zebra Krakatau 2021, Polresta Bandar Lampung Temukan Pelanggaran
Rohmawan mengatakan, bentuk pelanggaran tersebut antara lain tidak memakai helm, masker, dan melanggar rambu.
Penulis: joeviter muhammad | Editor: Daniel Tri Hardanto
Dok Satlantas Polresta Bandar Lampung
Hari pertama pelaksanaan Operasi Zebra Krakatau 2021, jajaran Satlantas Polresta Bandar Lampung masih menemukan sejumlah pengendara yang melakukan pelanggaran.
Sementara penilangan melalui kamera electronic traffic law enforcement (ETLE) yang terpasang di sejumlah titik lampu merah tetap berjalan seperti biasanya.
Menurutnya, petugas tetap akan memberlakukan tilang sesuai dengan mekanisme penilangan yang dilakukan sebelum mulainya Operasi Zebra Krakatau 2021.
Hendro menambahkan, bagi anggota yang akan bertugas dalam Operasi Zebra Krakatau 2021 untuk selalu mengutamakan kesehatan dan keselamatan selama melaksanakan tugas.
"Kepada seluruh anggota yang akan bertugas, selalu berdoa dan utamakan keamanan dan keselamatan selama bertugas," imbuh Hendro.
( Tribunlampung.co.id / Muhammad Joviter )
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/hari-pertama-operasi-zebra-krakatau-2021.jpg)