Berita Terkini Artis

Sule Tak Mau Berurusan dengan Suami Mantan Istrinya, Teddy Pardiyana Tetep Ngotot Uang Kos-kosan

Komedian Sule kembali dibuat gerah oleh Teddy Pardiyana suami dari almarhum Lina Jubaedah. Teddy Pardiyana yang lama tak bersua kembali muncul.

Editor: Hanif Mustafa
Kolase Tribun Lampung
Komedian Sule kembali dibuat gerah oleh Teddy Pardiyana suami dari almarhum Lina Jubaedah. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Komedian Sule kembali dibuat gerah oleh Teddy Pardiyana suami dari almarhum Lina Jubaedah.

Teddy Pardiyana yang lama tak bersua kembali muncul dengan mempertanyakan status kepemilikan aset kos-kosan yang ditinggalkan Lina Jubaedah kepada keluaraga Sule.

Teddy yang merasa dizolimi hingga kondisinya memprihatinkan dengan tinggal di gubuk jauh dari perkotaan menanyakan soal hasil uang kos-kosan peninggalan Lina Jubaedah.

Menanggapi hal itu Sule dengan tegas tidak mau tahu dan tak berurusan lagi.

Bahkan Sule menyebut aset kos-kosan yang ditinggalkan Lina Jubaedah adalah milik anak-anaknya.

Baca juga: Keluarga Sule Baru Tahu Teddy dan Anaknya Ternyata Hidup Menderita, Putri Delina Menangis

Sule kemudian membeberkan siapa sebenarnya ahli waris Lina Jubaedah.

Pengakuan Sule ini ia lontarkan lagi akibat ulah Teddy Pardiyana yang kembali koar-koar soal kepelimikan aset Lina Jubaedah.

Sempat hening, Teddy Pardiyana mendadak muncul lagi.

kondisi suami mendiang Lina Jubaedah itu memang agak memprihatinkan.

Dari dalam gubuk derita, Teddy terlihat kurus dan kulitnya gelap.

Baca juga: Sule Akhirnya Tegas Katakan Siapa Pemilik Sah Indekos yang Diributkan Teddy

Setelah ditinggal wafat Lina Jubaedah, Teddy memang kerap koar-koar soal aset, terutama Indekos yang disebut-sebutnya belakangan ini.

Mendengar itu, Sule akhirnya buka suara membeberkan siapa sebenarnya ahli waris Lina Jubaedah.

Ketika ditanyakan wartawan, bukannya simpati yang didapat, Sule justru mengatakan sudah tidak ada urusan dengan Teddy Pardiyana.

“Bukan urusan (saya), sudah tidak ada lagi urusan sama saya,” kata Sule ketika diminta tanggapan soal Teddy, seperti dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment, Minggu (14/11/2021).

“Kasihan istri saya,” lanjut Sule yang kala itu bersama sang istri, Nathalie Holscher yang sedang hamil.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved