Berita Terkini Artis

Raffi Ahmad Berencana Datangkan Ronaldinho ke Indonesia

Menjadi salah satu pemilik klub bola RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad berencana mendatangkan mantan bintang Barcelona, Ronaldinho.

Editor: Dedi Sutomo
Instagram @raffinagita1717 / Youtube Rans Entertainment
Ilustrasi Raffi Ahmad. Menjadi salah satu pemilik klub bola RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad berencana mendatangkan mantan bintang Barcelona, Ronaldinho. 

Tribunlampung.co.id – Menjadi salah satu pemilik klub bola RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad berencana mendatangkan mantan bintang Barcelona, Ronaldinho.

Kabar rencana kedatangan bintan asal Brasil itu pun menjadi sorotan.

Raffi Ahmad pun dibanjiri pertanyaan tentang jumlah uang yang akan digelontorkannya untuk mendatangkan Ronaldinho

Kedatangan Ronaldinho bulan Juni nanti merupakan ide Raffi Ahmad bersama rekan bisnisnya, Rudy Salim yang sama-sama menjadi pemegang saham klub RANS Cilegon FC.

Namun, Raffi Ahmad enggan membicarakan uang yang harus dikeluarkan demi mendatangkan Ronaldinho.

Baca juga: Lord Adi Datangi Bareskrim Mabes Polri, Dirinya Mengembalikan Uang Pemberian Indra Kenz

Baca juga: Raffi Ahmad Datangkan Pesepakbola Ronaldinho, Uang yang Digelontorkan Jadi Sorotan

"Justru dengan preskon ini juga membantu lah siapa sponsor yang mau masuk lah," kata Raffi Ahmad, dalam konferensi pers, Selasa (29/3/2022).

"Walaupun, Raffi Ahmad adalah pencetus 'crazy rich Indonesia'," ucap Rudy Salim menimpali dengan maksud suami Nagita Slavina itu.

Ronaldinho disebut bakal ikut serta dalam entertainment mini match yang digelar RANS dengan mengajak klub-klub sepak bola yang promosi ke Liga 1.

Kata Raffi Ahmad, entertainment mini match itu digelar untuk meramaikan kompetisi Liga 1 musim 2022-2023.

Sebagaimana diketahui, RANS Cilegon FC berhasil promosi ke Liga 1 setelah selama ini bertanding di Liga 2.

Rudy Salim menambahkan, rapat dengan pihak Ronaldinho biasanya dilakukan dini hari pukul 01.00 atau 02.00 WIB, demi menyesuaikan perbedaan waktu.

Datangkan bintang dunia

Sebelumnya, Raffi Ahmad pernah menyebut bakal undang legenda bola dunia, launching jersey, dan logo baru RANS FC untuk persiapan Liga 1.

Baca juga: Sedang Hamil Tua, Jessica Iskandar Memilih untuk Menjalani Persalinan di Jakarta

Baca juga: Banjir Pujian, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kedatangan Tamu Artis India

Diketahui, RANS FC masuk ke Liga 1 dan tengah melakukan berbagai persiapan.

Dalam bincang-bincang antara Raffi Ahmad dengan Denny Cagur dalam channel Denny Cagur Tv, Raffi Ahmad mengatakan RANS FC tengah mempersiapkan banyak hal.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved