Berita Terkini Artis
Arie Kriting Ungkap Penyebab Kini Makin Sulit Dekati Ibu Indah Permatasari
Masalahnya terus diungkit wartawan, komika Arie Kriting curhat makin sulit dekati Nursyah, ibu Indah Permatasari.
Penulis: Virginia Swastika | Editor: Heribertus Sulis
Tribunlampung.co.id, Jakarta - Pernikahannya tak direstui, Arie Kriting curhat makin sulit dekati Nursyah, ibunda Indah Permatasari.
Apalagi beberapa waktu lalu, ibunda Indah Permatasari juga sudah terang-terangan menutup pintu damai untuk menantunya, Arie Kriting.
Kerap ditanya soal permasalahannya dengan mertua, Arie Kriting mengaku keberatan hal tersebut terus diungkit.
Sebab hal ini, kata dia, bisa membuatnya dan istri kehabisan cara untuk meluluhkan hati ibu Indah Permatasari.
"Kalau selama ini saya diam, karena dia orangtua gitu," kata Arie Kriting dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Selasa (13/9/2022).
Baca juga: Curhatan Putri Anne Jadi Sorotan, Istri Arya Saloka: Rasanya Bahaya Mencintaimu
Baca juga: Beda Perlakuan Nathalie Holscher ke Rizky Febian dan Sule, Cuma Bapaknya Aja
"Justru ketika teman-teman makin ngulik, orangtua makin sedih, kami yang anak-anaknya makin susah nyari jalannya," imbuh Arie Kriting.
Diakui Arie, masalahnya dengan Nursyah sebenarnya tentang komunikasi.
Komika jebolan Stand Up Comedy ini menyebut dirinya masih belum bisa memenuhi ekspektasi sang mertua.
"Itu orangtua. Pasti dia ingin yang terbaik untuk anaknya ya kan? Mungkin saya belum bisa menjawab ekspektasi itu."
"Tapi kan semuanya sedang diusahakan. Jadi ya saya sih mengerti maksudnya posisinya orangtua seperti apa," lanjutnya.
Baca juga: Tak Menyesal Curi Rp 789 Juta, Eks ART Dara Arafah Malah Memohon Dibebaskan
Baca juga: Putrinya Krisdayanti Ulang Tahun, Ashanty Bingung Cari Kado Buat Amora Lemos
Lebih lanjut, suami Indah Permatasari ini menegaskan akan terus berusaha mencari cara untuk berdamai dengan Nursyah.
"Kalau saya sih lebih suka masalah ini kita hadapi dan kita pasrahkan kepada Allah aja lah."
"Maksudnya kan ini mungkin balik lagi ke masalah komunikasi tadi itu. Mungkin komunikasinya belum ketemu. Itu aja," komentarnya lagi.
Di lain sisi, Nursyah beberapa waktu lalu membeberkan alasannya enggan berdamai dengan Indah Permatasari dan Arie Kriting.
Dia mengatakan sejak mengenal sang komika, Indah mengalami perubahan drastis.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Nursyah-Sebut-Arie-Kriting-Liberal-Ajarkan-Indah-Permatasari-Membenci-Dirinya-Dia-Kurang-Ajar.jpg)