Pemilu 2024
313 Peserta Lolos Seleksi Berkas Panwaslu Kecamatan Lampung Barat, Hari Ini Tes Tertulis
313 peserta di Lampung Barat dinyatakan lolos seleksi berkas Panwaslu Kecamatan dan akan mengikuti tes tertulis berbasis CAT.
Penulis: Bobby Zoel Saputra | Editor: Reny Fitriani
Tribunlampung.co.id, Lampung Barat - Sebanyak 313 peserta di Lampung Barat dinyatakan lolos seleksi berkas Panwaslu Kecamatan dan akan mengikuti tes tertulis berbasis Computer Assisted Test (CAT) hari ini, Jumat (14/10/2022).
Diketahui bahwa 313 peserta Panwaslu Kecamatan yang lolos tersebut akan menjalani tes tertulis selama 2 hari dari tanggal 14-15 Oktober yang berlokasi di SMP N 1 Liwa Lampung Barat.
Ketua Bawaslu Lampung Barat M Ishar mengatakan bahwa 313 peserta yang lolos tersebut berasal dari total keseluruhan pendaftar Panwaslu Kecamatan di Lampung Barat yang berjumlah 321 peserta.
“Total pendaftar hingga awal hingga perpanjangan pendaftaran ditutup sudah sebanyak 321 peserta,” kata Ishar.
“Tidak lolos seleksi berkas sebanyak 8 peserta dan yang lolos 313 peserta,” terusnya.
“313 peserta yang lolos tersebut akan menjalani tes tertulis mulai hari ini sampai lusa,” tambahnya.
Baca juga: Bawaslu Lampung Timur Temukan 40 Pendaftar Panwaslu Kecamatan Tercantum di Sipol
Baca juga: Tercatat 281 Orang Daftar Panwaslu Kecamatan di Lampung Barat
Diketahui bahwa sebelumnya pedaftaran Panwaslu Kecamatan untuk Lampung Barat sudah terlaksana dari tanggal 21-27 September.
Namun dikarenakan kuota pendaftar perempuan belum mencukupi, akhirnya pihak Bawaslu Lampung Barat memutuskan untuk memperpanjang pendaftaran.
Perpanjangan pendaftaran dilakukan di 13 kecamatan yang belum memenuhi kuota pendaftar perempuan dari tanggal 3-7 Oktober.
Setelah perpanjangan pendaftaran berakhir, Ishar mengatakan bahwa perpanjangan pendaftaran resmi ditutup dan tidak ada lagi perpanjangan.
“Setelah diperpanjang dari tanggal 3-7 Oktober akhirnya pendaftaran sekarang resmi kami tutup,” kata Ishar.
“Selanjutnya kami akan menunggu hasil dari tes tertulis nanti,” terusnya.
Berdasarkan jadwal pertama dirilis, peserta Panwaslu Kecamatan yang lolos pada tes tertulis akan langsung melakukan tes wawancara pada tanggal 18–22 Oktober 2022.
Setelah dinyatakan lolos dari semua tes tersebut Panwaslu Kecamatan akan dilantik dan diberikan pembekalan pada tanggal 26-28 Oktober 2022.
M Ishar memberi pesan untuk seluruh Panwaslu Kecamatan yang nantinya terpilih agar bisa memiliki integritas yang baik, berkepribadian yang kuat, jujur, dan adil.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/313-peserta-lolos-seleksi-berkas-Panwaslu-Kecamatan-Lampung-Barat-hari-ini-tes-tertulis.jpg)