Pemilihan Rektor Unila
12 Aturan Main Penyampaian Visi Misi Bakal Calon Rektor Baru Unila
Sebanyak delapan bakal calon rektor Unila diberikan waktu 15 menit untuk menyampaikan visi, misi, dan program kerjanya.
Penulis: kiki adipratama | Editor: Daniel Tri Hardanto
Tribunlampung.co.id, Bandar Lampung - Penyampaian visi, misi, dan program kerja bakal calon rektor Universitas Lampung atau Unila periode 2023–2027 sudah dimulai.
Kegiatan berlangsung di GSG Unila, Bandar Lampung, Selasa (20/12/2022).
Sebanyak delapan bakal calon rektor Unila diberikan waktu 15 menit untuk menyampaikan visi, misi, dan program kerjanya.
Dalam penyampaian visi misi tersebut, ada 12 aturan main yang harus dipatuhi.
Berikut aturan tersebut:
1. Bacarek yang dipanggil naik ke panggung oleh moderator segera menempati kursi yang sudah disediakan.
Baca juga: 8 Bakal Calon Rektor Baru Unila Telah Hadir di GSG
Baca juga: Jadwal Penyampaian Visi Misi Bakal Calon Rektor Baru Unila
2. Bacarek harus sudah berada di GSG sebelum acara presentasi masing-masing sesi.
3. Presentasi bacarek harus tepat waktu sesuai jadwal yang telah ditentukan oleh panitia.
4. Setelah salah satu bacarek selesai presentasi, bacarek urutan berikutnya telah bersiap untuk presentasi (tim teknis UPT TIK bersiap untuk pergantian PPT bacarek).
5. Satu orang audiens hanya boleh mengajukan satu pertanyaan pada satu orang bacarek dan penanya memperkenalkan diri lebih dahulu.
6. Audiens lain yang ingin bertanya hanya diizinkan mengajukan pertanyaan kepada bacarek yang belum mendapat pertanyaan dengan substansi pertanyaan yang berbeda dengan pertanyaan audiens sebelumnya.
7. Pertanyaan audiens harus disampaikan dengan singkat, padat, jelas dan tidak bertele-tele.
8. Pertanyaan tidak boleh mengandung unsur SARA, mengintimidasi dan mendiskreditkan bacarek.
9. Jika audiens menanyakan hal-hal yang disebutkan pada poin 8, maka moderator berhak menghentikan audiens dan kesempatan bertanya diberikan kepada audiens lain.
10. Bacarek juga harus menjelaskan jawaban dengan singkat, padat dan jelas dalam waktu maksimal 15 menit. Jika bacarek menjawab kurang dari 15 menit, maka moderator dapat melanjutkan sesi diskusi ke penanya berikutnya.