Berita Terkini Artis

Venna Melinda Maafkan Ferry Irawan tapi Tetap Ingin Cerai

Venna Melinda tetap ingin bercerai meski telah memaafkan sang suami, Ferry Irawan dalam kasus KDRT.

Editor: taryono
instagram
Rumah tangga Ferry Irawan dan Venna Melinda terancam kandas. Venna Melinda tetap ingin bercerai meski telah memaafkan sang suami, Ferry Irawan dalam kas 

Tribunlampung.co.id, Jakarta - Artis  Venna Melinda maafkan sang suami, Ferry Irawan namun tetap ingin bercerai.

Hal tersebut diungkap sahabat Ferry Irawan, Elma Theana yang sempat dihubungi suami Venna Melinda tersebut.

Elma Theana mengatakan Ferry Irawan minta maaf ke Venna Melinda buntut dari dugaan KDRT terhadap sang istri.

Kasus tersebut kini ditangani Polda Jawa Timur setelah  Venna Melinda melaporkan Ferry Irawan atas tuduhan KDRT pada, Minggu (8/1/2023) lalu.

Dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Jumat, (13/1/2023), Elma Theana membeberkannya.

Baca juga: Ferry Irawan Gandeng Hotma Sitompul untuk Hadapi Venna Melinda yang Dibela Hotman Paris

Elma Theana menyebut saat Venna Melinda dan Ferry Irawan terlibat keributan, keduanya sempat menjalani mediasi.

Ia menjelaskan bahwa Venna Melinda dan Ferry Irawan sudah berkomunikasi via aplikasi WhatsApp.

Elma Theana menambahkan bahwa, saat itu Venna Melinda sudah sempat memaafkan Ferry Irawan.

"Dia (Ferry) bilang pas lagi ada ribut-ribut itu kan ada mediasi."

"Mereka WhatsAppan, Venna udah mau maafin dia bilang."

"Kita mau balik lagi lah mau baik-baik udah mau maafin. Udah aku seneng dong," kata Elma Theana.

Kendati demikian, Elma Theana mengatakan bahwa Venna Melinda tetap ingin bercerai dari Ferry Irawan.

"Tapi nggak lama tiba-tiba (Venna) berubah tetap ingin bercerai," imbuh Elma Theana.

Dalam tayangan tersebut Elma Theana menceritakan bahwa Ferry Irawan merasa ada sesuatu yang membuat Venna Melinda berubah pikiran.

Baca juga: Ferry Irawan Ajak Venna Melinda Berhubungan Sebelum Lakukan KDRT, Dia Kasar!

"Kayak dia (Ferry) merasa kayak ada sesuatu yang membuat Venna jadi berubah lagi," ucap Elma Theana.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved