Berita Terkini Artis
Indra Bekti Beri Buket Mawar Merah untuk Aldila Jelita
Indra Bekti memberikan kejutan ulang tahun untuk sang istri, Aldila Jelita mawar merah meskipun telah digugat cerai. Ia berikan buket bunga.
"Terima kasih ayah buat buketnya, sudah diterima," ujar Aldila.
Ulang Tahun Aldila Jelita Bertepatan dengan Sidang Cerai Perdana
Momen perayaan ulang tahun Aldila kali ini dirayakan berbeda dengan sebelumnya.
Perayaannya harus digelar di tengah kabar keretakan rumah tangganya dengan Bekti.
Bahkan hari ulang tahun Aldila bertepatan dengan jadwal sidang perdana perceraiannya dengan Bekti.
Terlihat beberapa sahabatnya membuat perayaan ulang tahun sederhana.
Aldila mengaku bahagia momen bertambah umurnya dirayakan oleh sang sahabat.
"Happy dong, sampai dibikinin ini (perayaan ulang tahun), perhatian semuanya," ungkap Aldila, dikutip dari YouTube Cumi-cumi, Senin (13/3/2023).
"Hebat yang udah perhatian, udah ngasih kebahagiaan hari ini. Bisa bareng-bareng ngerayain birthday-lah hari ini," imbuhnya.
Aldila pun menyebutkan harapan dan doanya untuk kehidupan ke depannya.
"Semoga apa kedepannya bahagia selalu. Buat lawyer semoga berkah semuanya dan sehat selalu," ujar Aldila.
Dalam pesta sederhana itu, terlihat sahabat karib Aldila yaitu Riry Iskandar datang membawa kue dan menyayikan lagu ulang tahun.
Tak ketinggalan juga hadir sahabat Aldila lainnya yaitu Meisya Daryanti.
Perayaan itu juga dihadiri oleh kuasa hukumnya, Teguh Putra.
Kuasa hukum Indra Bekti, Milano Lubis juga terlihat di acara pesta ulang tahun itu.
| Detik-detik Haru Jerome Polin Dampingi Ayahnya yang Kritis Sebelum Tutup Usia |
|
|---|
| Zaskia Sungkar Kembali Hamil Anak Laki-laki, Banjir Ucapan Rekan Artis |
|
|---|
| Andre Taulany dan Erin Sepakat Cerai, Pembagian Harta Gana-gini Disorot |
|
|---|
| Reza Gladys Akan Laporkan Oky Pratama ke Polisi |
|
|---|
| Ashanty Akui Wajahnya Kempot, Dilarang Anang Hermansyah untuk Operasi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Indra-Bekti-masih-memberikan-kejutan-ulang-tahun-untuk-sang-istri-Aldila-Jelita.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.