Berita Lampung

Diskes Mesuji Temukan 164 Warga Terkena TB

Dari 164 orang yang terkonfirmasi TB, ada 148 orang yang sudah menjalani pengobatan dan tercatat di fasilitas kesehatan Mesuji.

Penulis: M Rangga Yusuf | Editor: Daniel Tri Hardanto
Tribunlampung.co.id/M Rangga Yusuf
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Diskes Mesuji Suyono. 

Tribunlampung.co.id, Mesuji - Dinas Kesehatan (Diskes) Kabupaten Mesuji menyatakan sebanyak 164 warga terkena TB atau tuberkulosis.

Hal tersebut dikatakan oleh Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Diskes Mesuji Suyono, Jumat (16/6/2023).

"Sampai saat ini ditemukan 164 orang yang positif terkonfomasi positif TB," ujarnya.

Dari 164 orang yang terkonfirmasi TB, ada 148 orang yang sudah menjalani pengobatan dan tercatat di fasilitas kesehatan Mesuji.

Ia menyebut masih ada beberapa warga yang belum melakukan pengobatan meskipun terkonfirmasi TB.

Suyono menuturkan, ratusan warga Mesuji yang terkena TB per tahun masih terus melakukan pengobatan.

"Jadi dari 148 orang itu masih melakukan pengobatan. Jadi per tahun ini belum ada yang dinyatakan sembuh," ucapnya.

Mengingat, pengobatan TB harus dilakukan selama 6 bulan untuk dapat dinyatakan sembuh.

Dijelaskan Suyono, pasien yang terjangkit TB dapat disembuhkan dengan mengonsumsi obat secara rutin.

Obat-obatan itu diberikan secara gratis.

"Yang dapat diambil di puskesmas maupun rumah sakit terdekat, baik obat untuk TB sensitif maupun resisten obat (MDR)," terangnya.

Untuk pengendalian TB sensitif sendiri penyembuhan dapat dilakukan selama 6 bulan saja dengan mengonsumsi obat secara rutin.

Sedangkan untuk TB resisten pengobatannya lebih lama.

Selanjutnya, ungkap Suyono, pihaknya saat ini telah melakukan upaya pencegahan penyebaran TB di Kabupaten Mesuji.

Dengan mencari dan mendata sebanyak-banyaknya pasien yang terjangkit TB.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved